Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Man City Dihukum UEFA, Isu Guardiola ke Juventus Muncul Lagi

KOMPAS.com - Klub Manchester City telah resmi dijatuhi hukuman oleh Badan Sepak Bola Eropa (UEFA).

UEFA resmi mengumumkan bahwa Man City dilarang tampil di kompetisi antarklub Eropa untuk musim 2020-2021 dan 2021-2022 setelah terbukti melanggar peraturan Financial Fair Play (FFP).

Pengumuman tersebut diumumkan pada Jumat (14/2/2020) waktu setempat.

Selain mendapat larangan tampil di kompetisi antarklub Eropa, Man City juga harus membayar denda sebesar 30 juta euro atau sekitar Rp 445 miliar.

Setelah terbukti melakukan pelanggaran, The Citizens, julukan Man City, menghadapi persoalan lain.

Man City kini berpeluang kehilangan sang manajer, Pep Guardiola.

Guardiola kemungkinan akan meninggalkan Man City jika manajemen gagal mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS).

Melansir dari AS, Juventus dikabarkan menjadi tujuan Pep Guardiola berikutnya.

Raksasa Italia tersebut sebelumnya pernah mengincar Guardiola pada musim panas 2019.

Namun, hal itu tak terealisasi karena pelatih asal Spanyol tersebut masih menyisakan kontrak bersama Man City hingga 2021.

Juventus pun akhirnya mengontrak Maurizio Sarri sebagai pelatih.

Guardiola sendiri memiliki hubungan khusus dengan Italia. Sebab, ia pernah memperkuat Brescia dan AS Roma semasa menjadi pemain.

Selain itu, setelah memenangkan gelar Liga Spanyol, Jerman, dan Inggris, Guardiola kemungkinan bakal melakukan hal baru bagi kariernya.

Rekor baru tersebut ialah berkompetisi di Serie A, kasta tertinggi Liga Italia.

https://www.kompas.com/sport/read/2020/02/15/101000667/man-city-dihukum-uefa-isu-guardiola-ke-juventus-muncul-lagi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke