Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kumpulan Soal dan Pembahasan Materi Potensi Sumber Daya Tambang

Kompas.com - 29/08/2023, 07:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

Sumber ESDM

Pembahasan:

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan di atas adalah opsi C. Minyak bumi, batu bara, gas alam, mineral, intan, emas, dan platina termasuk dalam contoh sumber daya alam yang tidak bisa diperbarui.

Contoh soal 7

Barang tambang banyak dihasilkan Provinsi Riau dan Bangka Belitung serta Provinsi Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara adalah ...

A. timah dan gas alam
B. nikel dan minyak bumi
C. timah dan tembaga
D. nikel dan tembaga
E. timah dan nikel.

Pembahasan:

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan di atas adalah opsi E. Nikel biasanya dijumpai di Kalimantan Barat, Maluku, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, dan Sulawesi Tenggara.

Baca juga: Manfaat Sumber Daya Alam Tambang

Sedangkan nikel tersebar di Kepulauan Bangka Belitung, Kepulauan Riau, dan Riau.

Contoh soal 8

Ciri sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah ...

A. proses dan pembentukannya lama
B. jumlah dan persebarannya terbatasa
C. tidak menghasilkan limbah
D. merusak lingkungan
E. proses pembentukannya cepat.

Pembahasan:

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan di atas adalah opsi A. Salah satu ciri sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah proses dan pembentukannya butuh waktu lama.

Contoh soal 9

Sumber energi dapat diambil dari berbagai barang tambang. Barang tambang di bawah ini yang termasuk sumber energi adalah ...

A. timah
B. belerang
C. batu kapur
D. batu granit
E. batu bara.

Pembahasan:

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan di atas adalah opsi e. Batu bara bisa diolah menjadi sumber energi, salah satunya untuk menghasilkan listrik.

Baca juga: Contoh Barang Tambang Nonmigas

Contoh soal 10

Belerang merupakan sumber daya alam yang banyak dimanfaatkan oleh manusia sebagai bahan baku ...

A. makanan
B. minuman
C. kimia
D. obat-obatan
E. tekstil.

Pembahasan:

Jawaban yang tepat untuk pertanyaan di atas adalah opsi D. Belerang banyak dimanfaatkan sebagai bahan baku obat-obatan, terutama obat kulit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com