Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Contoh Teks Deskripsi Subyektif tentang Pantai

Kompas.com - 05/11/2022, 09:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Penulis

Banyak warga Yogyakarta atau sekitarnya yang belum tahu soal pantai ini dan bagaimana kondisinya. Hal ini dibuktikan dengan minimnya kunjungan wisatawan ke Pantai Samas.

Pantai ini terlihat sepi dan tidak seramai pantai lainnya di Yogyakarta, seperti Parangtris, Pantai Depok, dan lainnya.

Menurut saya, Pantai Samas sangat layak untuk dikunjungi. Selain menawarkan keindahan birunya laut, kita bisa menikmati suasana menenangkan di pantai ini.

Ketika berkunjung, saya bisa mendengar dengan jelas deburan ombak yang saling bersahutan satu sama lain.

Angin yang bertiup kencang, panasnya pasir pantai yang menyapa telapak kaki saya, dan birunya pemandangan laut, sungguh menghangatkan hati saya.

Walau pantai ini masih tergolong sepi, menurut saya, Pantai Samas tidak kalah indahnya dengan pantai lain di Yogyakarta. 

Baca juga: Struktur Teks Deskripsi dan Kaidah Kebahasaannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com