Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Klasifikasi Aves dan Contohnya

Kompas.com - 10/05/2022, 12:51 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

Contoh burung anggota Falconiformes adalah elang, osprey, condor, dan burung nasar.

Galliformes

Galliformes adalah aves yang tidak bisa terbang, memiliki tubuh besar dengan paruh kecil melengkung, sayap, cakar, dan juga kaki yang pendek namun kuat.

Contoh aves anggota Galliformes adalah ayam, ayam hutan, belibis, kalkun, merak, dan burung puyuh.

Baca juga: Kenapa Bulu Burung Merak Berwarna-warni?

Columbiformes

Columbiformes adalah burung dengan paruh pendek, kepala dan kaki yang kecil, dan sayap panjang yang membuatnya dapat terbang jauh.

Contoh burung anggota Columbiformes adalah merpati, dodo, dan perkutut.

Psittaciformes

Psittaciformes adalah aves dengan warna cerah yang bervariasi dan kicauan yang berisik. Contoh aves anggota Psittaciformes adalah beo, kaktua, lovebird, parkit, kakapo, dan macaw.

Strigiformes

Strigiformes adalah ordo aves yang beranggotakan burung hantu. Strigiformes memiliki kepala yang dapat memutar hingga belakang, aktif di malam hari, memiliki mata dan telinga yang besar, dan dapat terbang dengan sangat senyap.

Baca juga: Mengapa Burung Hantu disebut Burung Hantu?

Coraciiformes

Dilansir dari New Hampshire Public Broadcasting, Coraciiformes adalah aves dengan ukuran kecil hingga sedang, memiliki kepala besar, kaki kecil dengan tiga jari depan, dan berwarna unik.

Contoh burung anggota Coraciiformes adalah hoopoe, motmot, burung pemakan lebah, kingfisher, dan rangkong.

Piciformes

Piciformes adalah kelompok burung dengan lidah panjang dan beranggotakan 450 spesies. Contoh aves anggota Piciformes adalah burung pelatuk, barbet, honeyguide, dan toucan.

Passeriformes

Passeriformes adalah ordo aves dengan anggota terbanyak yaitu sekitar 6.600 spesies. Passeriformes memiliki tiga jari kaki, memiliki paruh bervariasi, dan merupakan burung yang berkicau atau burung penyanyi.

Contoh aves anggota Passeriformes adalah chaffinch, cuckoo, jalak, bulbul, mocking, gagak, burung pipit, dan burung robin.

Baca juga: Mengapa Burung Bertubuh Panas?

Spenisciformes

Dilansir dari Encyclopedia Britannica, ordo sphenisciformes terdiri dari 18 hingga 21 spesies burung laut yang tidak bisa terbang dan hanya hidup di belahan bumi selatan.

Spenisciformes memiliki kaki pendek dengan badan yang kekar. Anggota aves Spenisciformes adalah semua spesies penguin seperti penguin kaisar, penguin adelie, penguin galapagos, penguin gentoo, dan penguin raja.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com