Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memainkan Alat Musik Melodis

Kompas.com - 27/12/2020, 15:00 WIB
Fidelis Dhayu Nareswari,
Ari Welianto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Alat musik melodis merupakan salah satu jenis dari alat musik yang dikelompokkan berdasarkan fungsingnya.

Dikutip dari buku Seni Budaya dan Keterampilan (2010) karya J. Paryanto, alat musik terdiri atas dua, yaitu alat musik ritmis (tanpa nada) tidak lain adalah alat musik pukul tanpa nada, yang disebut juga alat musik pukul irama.

Alat musik melodis adalah alat musik yang menghasilkan nada. Di mana alat musik melodis bisa membunyikan melodi dalam lagi secara lengkap. 

Bunyi yang dihasilkan dari alat musik melodis mengatur nada utama dalam sebuah lagu atau musik.

Alat musik ini bisa membunyikan melodi dalam lagu secara lengkap. Bunyi yang dihasilkan alat musik melodis ini mengatur nada utama dalam sebuah lagu atau musik.

Baca juga: Jenis-Jenis Alat Musik Tradisional Mancanegara

Alat musik melodis meliputi alat musik pukul bernada dan alat musik bernada lainnya. Alat musik pukul bernada dapat berfungsi dan digunakan, sebagai alat musik melodi dan alat pukul irama.

Alat musik melodis dikelompokkan jadi beberapa jenis berdasar dari cara memainkan alat musik itu.

Berikut cara memainkan alat musik melodis. 

  • Dipetik

Alat musik melodis yang dimainkan dengan cara dipetik meliputi ada gitar, ukulele, sasando, kecapi, dan mandolin. 

Dikutip dari buku Teknik Paling Praktis Belajar Memainkan Biola dan Gitar (2004) karya Thursan Hakim, gitar adalah salah satu jenis alat musik petik yang memiliki enam buah senar gitar. 

Gitar juga salah satu jenis alat musik harmonis. Artinya alat musik yang bisa digunakan untuk membentuk chord guna mengiringi lagu.

Baca juga: Tuliskan Beberapa Alat Musik Tradisional yang Terdapat di Daerahmu!

  • Digesek

Alat musik melodis yang dimainkan dengan cara digesek ada banyak contohnya, ada biola yang dimainkan menggunakan alat gesek yang disebut bow. Selain biola, ada juga cello dan rebab.

Biola merupakan jenis alat musik gesek yang memiliki empat buah senar (dawai) dan sebuah penggesek (bow) sebagai alat untuk membunyikan senar tersebut.  

  • Ditiup

Alat musik melodis yang dimainkan dengan cara ditiup oleh pemainnya ada pianika, flute, seruling, recorder, terompet, dan saxophone.

  • Ditekan

Alat musik melodis yang dimainkan dengan cara ditekan ada piano, keyboard, organ, dan akordeon.

  • Digoyang

Alat musik yang dimainkan dengan cara digoyang biasanya dimainkan bersama-sama dalam kelompok, contohnya adalah angklung.

Baca juga: Alat Musik Perkusi yang Digunakan dalam Pertunjukan Gong Buluh

  • Dihisap

Harmonika bisa mengeluarkan suara dari tarikan dan embusan udara dari mulut pemainnya.

  • Dipukul

Alat musik melodis yang cara memainkannya dengan cara dipukul menggunakan alat pemukul tertentu atau dengan tangan oleh pemainnya adalah bonang, saron, rebana dan gambang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Siapa Itu Parikesit?

Siapa Itu Parikesit?

Skola
Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Karakter Tokoh Wayang Kumbakarna

Skola
Mengenal Tokoh Rahwana

Mengenal Tokoh Rahwana

Skola
Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Tokoh Anoman dalam Pewayangan Ramayana

Skola
Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Mengenal Ukara Lamba Basa Jawa

Skola
Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Bedane Geguritan Gagrak Lawas lan Gagrak Anyar

Skola
Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Prinsip dan Macam-macam Tembang Jawa Tengahan

Skola
Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Pengertian, Ciri-ciri, dan Contoh Tembang Jawa Gedhe

Skola
Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Gaman lan Aji-Ajine Wayang

Skola
Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Ratu, Negara, lan Patihe dalam Pewayangan

Skola
Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Peran Siswa dalam Mendukung Implementasi Wawasan Kebangsaan

Skola
Hubungan Antargatra

Hubungan Antargatra

Skola
Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Peran dan Ancaman dalam Membangun Integrasi Nasional

Skola
Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Kesediaan Warga Negara untuk Melakukan Bela Negara

Skola
Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Daerah Khusus, Daerah Istimewa, dan Otonomi Khusus

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com