Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kegiatan Idul Fitri

Kompas.com - 24/05/2020, 09:00 WIB
Arum Sutrisni Putri

Penulis

Sumber Aljazeera

KOMPAS.com - Pengertian Idul Fitri secara bahasa adalah kembali berbuka, boleh makan dan minum setelah sebulan berpuasa Ramadhan. Umat agama Islam (muslim) melakukan beberapa kegiatan khas untuk merayakan hari raya Idul Fitri.

Idul Fitri adalah salah satu hari raya umat agama Islam yang terpenting. Umat Islam di Indonesia menyebut Idul Fitri sebagai Lebaran. Berikut ini penjelasan singkat tentang hari raya Idul Fitri dan kegiatan yang dilakukan umat Islam selama perayaan Idul Fitri:

Hari raya Idul Fitri

Dalam 125 Masalah Haji (2008) karya Al-Furqon Hasbi, Idul Fitri secara bahasa artinya adalah kembali berbuka, hari boleh makan dan minum, setelah berpuasa Ramadhan. 

Fitri berasal dari kata fathara - yafthuru - fithran yang artinya makan atau minum. Makna Idul Fitri (hari kembali berbuka) adalah hari ketika umat Islam sudah boleh kembali makan dan minum setelah tidak makan dan minum di pagi hari selama bulan Ramadhan.

Baca juga: Apa Itu Puasa Ramadhan

Melansir Aljazeera, Idul Fitri adalah perayaan keberhasilan sebulan berpuasa sebagai penanda berakhirnya Ramadhan. Idul Fitri jatuh pada hari pertama atau tanggal 1 bulan Syawal, bulan ke-10 pada kalender Islam.

Umat agama Islam, muslim, menggunakan kalender lunar (bulan), sehingga Idul Fitri bisa jatuh pada musim atau bulan masehi apa pun sepanjang tahun.

Penentuan Idul Fitri jatuh pada tanggal berapa dengan cara melihat hilal. Ketika bulan baru terlihat setelah bulan Ramadhan, maka hari berikutnya adalah Idul Fitri.

Selama hari raya Idul Fitri umat Islam menikmati kebahagiaan, pengampunan (saling memaafkan), dan perayaan. Umumnya, Idul Fitri dirayakan selama tiga hari di beberapa negara yang mayoritas penduduknya Islam.

Baca juga: Peristiwa Penting di Bulan Ramadhan

Kegiatan Idul Fitri

Sebelum merayakan Idul Fitri, umat Islam wajib membayar zakat yang disebut zakat fitri atau zakat fitrah. Zakat fitri adalah zakat yang wajib dilakukan umat Islam disebabkan berbuka dari puasa Ramadhan. Bertujuan untuk menyucikan diri dan membersihkan perbuatannya.

Ada beberapa kegiatan hari raya Idul Fitri yang dilakukan umat Islam, antara lain:

  • Mandi keramas dan memakai baju baru
  • Melantunkan bacaan takbir untuk memuji Tuhan selama perjalanan ke tempat sholat Ied
  • Sholat Ied berjamaah (bersama-sama dengan muslim lain) di masjid atau ruangan luas
  • Bersalaman untuk saling memberi ucapan selamat dan saling memaafkan
  • Mengunjungi saudara dan tetangga
  • Menyiapkan hidangan khas Idul Fitri

Berikut ini penjelasannya:

Kaum muslim tidak diperbolehkan berpuasa saat Idul Fitri, karena sesuai pengertian Idul Fitri secara bahasa, umat Islam diperbolehkan kembali makan minum sesudah sebulan berpuasa. Untuk merayakan Idul Fitri biasanya disiapkan hidangan berupa makanan dan minuman khas.

Baca juga: Golongan Penerima Zakat

Kaum muslim akan mengenakan pakaian yang baru dan bersih. Kemudian menyerukan bacaan takbir untuk memuji Tuhan selama menuju tempat sholat Ied.

Umat Islam di seluruh dunia melaksanakan sholat Ied di masjid, gedung atau ruangan luas. Di kebanyakan negara, ibadah sholat Ied dilakukan di ruang terbuka untuk menampung jumlah orang yang banyak, seperti lapangan, lapangan parkir, atau jalan raya.

Setelah sholat Ied, sesama Muslim akan saling menyapa dan bersalaman. Mereka memberi selamat kepada sesama muslim dengan ucapan yang mengandung doa dan saling memaafkan.

Orang-orang Islam akan saling mengunjungi saudara dan tetangga serta saling memberikan hadiah atau bingkisan untuk diberikan. Anak-anak akan menerima hadiah dalam bentuk uang dari orang dewasa.

Negara-negara mayoritas muslim akan menghiasi jalan-jalan dengan lampu-lampu meriah. Bahkan mengadakan karnaval untuk memperingati akhir bulan suci.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Asumsi Teori Interaksi Simbolik dan Contohnya

Asumsi Teori Interaksi Simbolik dan Contohnya

Skola
El Nino: Pengertian dan Penyebabnya

El Nino: Pengertian dan Penyebabnya

Skola
Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Majas Simile: Pengertian dan Contohnya

Skola
3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

3 Wujud Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

4 Struktur Pelindung Mata, Apa Saja Itu?

Skola
Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Macam-macam Gangguan Telinga dan Penyebabnya

Skola
Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Sifat-sifat Kebudayaan beserta Contohnya

Skola
5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

5 Cara Penerapan Ragam Hias pada Bahan Tekstil

Skola
Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Mengenal 4 Jenis Seni Grafis

Skola
Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Mengenal 5 Tema dalam Seni Lukis

Skola
Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Faktor Risiko, Diagnosis, dan Pencegahan Kleptomania

Skola
Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Pengertian, Gejala, Penyebab dari Kleptomania

Skola
Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Pengertian dan Gejala Cairan Paru-paru atau Efusi Pleura

Skola
Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Model Komunikasi Newcomb: Asumsi dan Contohnya

Skola
Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Apa yang Dimaksud dengan Anak Mandiri?

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com