Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intonasi: Pengertian dan Fungsinya

KOMPAS.com - Intonasi adalah hal penting yang wajib diperhatikan saat mengucapkan atau melafalkan suatu kalimat.

Sebab intonasi pasti memengaruhi proses penyampaian dan penerimaan pesan. Intonasi juga berpengaruh pada kejelasan kalimat.

Apa itu intonasi?

Pengertian intonasi

Menurut Nufi Wibisana dalam buku Jurus Ampuh Menjadi Pribadi Berpengaruh, Dihormati, dan Disegani dalam Segala Situasi (2019), berikut pengertian intonasi:

"Intonasi adalah sistem tingkatan (naik dan turun) serta keragaman pada rangkaian nada ujaran dalam bahasa."

Dalam kebahasaan, intonasi menjadi salah satu aspek lisan yang wajib dipelajari secara cermat juga mendalam.

Dikutip dari buku Ahli Berbicara (2020) karya Suhada Martakim, intonasi adalah gabungan dari berbagai macam hal atau komponen.

Hal yang dimaksud ini berkaitan dengan penekanan, tempo berbicara, serta jeda dalam mengucapkan sebuah kalimat.

Berdasarkan penjelasan di atas, kita bisa menarik kesimpulan bahwa intonasi adalah tinggi rendahnya nada dalam berbicara.

Fungsi intonasi

Meski terdengar sederhana, intonasi memiliki sejumlah fungsi pokok, terutama jika dikaitkan dengan aspek lisan yang bersifat formal.

Dilansir dari buku Teori dan Aplikasi Bahasa Indonesia (2020) oleh Nada Saputra dan Nurul Aida, berikut dua fungsi intonasi:

  • Menentukan makna kalimat 

Intonasi berfungsi menentukan makna kalimat yang diucapkan orang lain. Perbedaan intonasi akan memengaruhi makna pesan yang sesungguhnya.

Contoh, Adi mengucapkan kata "Tolong ambilkan buku itu!".

Jika intonasinya tinggi, berarti Adi meminta tolong atau memerintah orang lain untuk mengambilkan buku itu.

Sebaliknya, jika intonasinya rendah atau datar, kemungkinan Adi sedang menyampaikan ulang apa yang diujarkan orang lain.

  • Memengaruhi persuasi pidato 

Dalam pidato persuasif (membujuk), intonasi mengambil peranan penting. Seorang orator harus tahu kapan ia harus bernada tinggi atau rendah.

Fungsi intonasi ini memengaruhi pemikiran pendengar (khalayak) tentang isi pidato. Apakah itu sekadar memberi tahu atau justru membujuk.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/02/08/080000969/intonasi--pengertian-dan-fungsinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke