Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Efek Menggunakan Make-up yang Kedaluwarsa?

Kompas.com - 27/12/2023, 11:00 WIB
Monika Novena,
Resa Eka Ayu Sartika

Tim Redaksi

Sumber Livestrong

1. Iritasi

Riasan kedaluwarsa adalah tempat berkembang biaknya bakteri dan jamur, terutama produk yang bersentuhan dengan kulit.

Pertumbuhan bakteri yang cepat serta penumpukan kelembapan yang mengundang jamur ini pun akhirnya dapat menyebabkan kemerahan dan iritasi pada kulit.

Peradangan kulit juga bisa menyertai iritasi yang disebabkan oleh penggunaan kosmetik kedaluwarsa.

2. Infeksi

Kekhawatiran terbesar saat menggunakan riasan kedaluwarsa adalah menyebabkan infeksi kulit.

Baca juga: Apakah Efek pada Wajah Saat Berolahraga Memakai Make-up?

Riasan yang kedaluwarsa dapat menyebabkan infeksi kulit seperti infeksi Staph, impetigo, dan folikulitis, menurut American Academy of Dermatology (AAD).

Menggunakan produk riasan mata yang kedaluwarsa juga dapat meningkatkan risiko infeksi mata seperti mata merah.

3. Reaksi alergi

Memakai make-up yang kedaluwarsa juga berpotensi menyebabkan reaksi alergi seperti ruam atau dermatitis kontak. Bisa muncul dibarengi juga dengan kemerahan, gatal, atau bengkak.

4. Jerawat

Bakteri adalah penyebab umum jerawat. Dan ketika bakteri tumbuh pada make-up kedaluwarsa, yang Anda pakai hal itu dapat menyebabkan atau memperburuk jerawat.

Setelah berhenti menggunakan riasan yang mengandung bakteri, kemungkinan jerawat akan menghilang.

5. Bintik-bintik

Menggunakan produk riasan mata seperti eyeshadow, maskara, dan eyeliner dapat menyebabkan masalah mata jika produk tersebut sudah kedaluwarsa atau sudah tua, menurut Mayo Clinic.

“Jika digunakan di sekitar mata, riasan kedaluwarsa juga dapat menyebabkan bintitan,” kata Garshick.

Baca juga: 4 Akibat Tak Bersihkan Make-up Sebelum Tidur

Untuk mencegahnya, penting untuk mengganti riasan mata secara teratur.

Ingat segera kunjungi dokter bila munculnya gejala-gejala di atas makin memburuk, meski sudah menghentikan pemakaian make-up yang kedaluwarsa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com