Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/10/2023, 20:30 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

Sumber Livestrong

KOMPAS.com - Hampir semua orang pernah berjerawat. Terkadang saat kita tidak sengaja menyentuhnya, itu terasa sakit.

Jadi apa yang sebenarnya menyebabkan rasa sakit tersebut dan adakah yang bisa dilakukan untuk menghentikannya?

Penyebab jerawat terasa sakit

Namun untuk memahami mengapa jerawat terasa sakit, ada baiknya kita pahami terlebih dahulu apa sebenarnya jerawat itu.

Dikutip dari Live Strong, Jumat (13/10/2023) kulit berjerawat ditandai dengan bintik merah yang timbul. 

Baca juga: 5 Makanan Penyebab Jerawat, dari Susu hingga Jagung

Bintik jerawat ini disebabkan oleh penyumbatan yang terjadi ketika folikel rambut di kulit tersumbat oleh sel-sel kulit mati, minyak atau bakteri. Penyumbatan ini lah yang dapat menyebabkan ketidaknyamanan.

Tashara Lester, FNP-C, praktisi perawat keluarga bersertifikat yang berspesialisasi dalam dermatologi di US Dermatology Partners di Dallas menjelaskan jika bakteri antau kotoran lain menyumbat pori-pori, akibatnya bisa berupa infeksi.

Sistem kekebalan kemudian akan merespons dengan mencoba melawan infeksi, yang menyebabkan area tersebut menjadi merah, bengkak, meradang, dan nyeri saat disentuh.

Dalam beberapa kasus, jerawat mungkin memiliki bagian tengah berwarna putih yang merupakan tanda adanya nanah di bawahnya.

Akan tetapi jerawat yang keras dan menonjol tanpa nanah juga bisa terasa lembut.

Cara meredakan sakit jerawat

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk meredakan rasa sakit pada jerawat.

Baca juga: Penyebab Jerawat dan Faktor Risikonya Menurut Dokter Kulit

Salah satu cara menghilangkan jerawat adalah dengan tidak memencetnya.Freepik/makistock Salah satu cara menghilangkan jerawat adalah dengan tidak memencetnya.

Kuncinya adalah tahan keinginan untuk memencet jerawat Anda. Memencetnya kemungkinan besar hanya akan membuat jerawat semakin sakit.

Selain itu, memencet juga dapat meningkatkan risiko infeksi dan menyebabkan jaringan parut. Anda bisa mencoba beberapa cara berikut untuk membantu mengurangi rasa sakit pada jerawat.

  • Mengompres dengan es

Anda bisa mengompres jerawat dengan es yang dibungkus dengan tisu dan melakukannya ke jerawat selama lima hingga 10 menit, dengan jeda 15 menit.

Itu akan menghilangkan pembengkakan dan rasa sakit pada jerawat.

  • Mengoleskan benzoil peroksida

Cara lain untuk meredakan jerawat adalah dengan mengoleskan obat jerawat yang mengandung benzoil peroksida.

Baca juga: Mengenal Moluskum Kontagiosum, Jerawat Genital yang Cepat Menular

Oleskan perawatan jerawat yang mengandung 2 persen benzoil peroksida. Hal ini dapat membantu membunuh bakteri penyebab jerawat, dan pada gilirannya mengurangi peradangan dan pembengkakan.

 

Sedangkan pilihan lainnya adalah pengobatan jerawat yang mengandung asam salisilat.

  • Kompres dengan air hangat

Anda bisa mulai mengompres jerawat dengan air hangat setelah jerawat mulai berwarna putih di bagian tengahnya. Kompres dengan waslap selama lima hingga 10 menit sebanyak dua hingga tiga kali sehari.

Temui dokter jika Anda mengalami jerawat yang menyakitkan lebih dari sebulan dan perawatan di rumah atau pengobatan yang Anda lakukan tidak membantu.

Ini bisa jadi merupakan tanda jerawat kistik, sejenis jerawat inflamasi parah yang sulit diobati.

Kunjungi juga dokter jika lesi kistik terus membesar atau menyebabkan pembengkakan mata, demam, atau gejala lainnya.

Baca juga: Mitos dan Fakta Jerawat Menurut Medis, Salah Satunya akibat Makan Kacang

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com