Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Memakai Bra Bisa Memengaruhi Kesehatan Seseorang?

Kompas.com - 01/03/2023, 09:00 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bra digunakan sebagai penutup dan penyangga payudara. Namun beberapa dari Anda mungkin pernah mendengar bahwa memakai bra dapat memengaruhi kesehatan seseorang.

Dikutip dari Medical News Today, Senin (27/2/2023) tidak ada bukti yang cukup untuk menunjukkan bahwa mengenakan pakaian dalam wanita ini dapat memiliki efek negatif pada kesehatan.

Kendati demikian, ada beberapa kondisi yang memang perlu diketahui mengenai pemakaian bra, serta hubungannya dengan kesehatan.

Memakai bra di malam hari

Apakah memakai bra bisa memengaruhi kesehatan?

Menurut sebuah penelitian mengenakan bra atau pakaian ketat lainnya di malam hari dapat memengaruhi siklus tidur-bangun seseorang.

Baca juga: Apakah Membaca dengan Cahaya Redup Bisa Mengganggu Kesehatan Mata?

Peneliti menemukan tekanan dari pakaian yang ketat menyebabkan peningkatan suhu inti tubuh dan penurunan melatonin.

Melatonin adalah hormon yang membantu mengatur siklus tidur-bangun. Penurunan melatonin dapat memengaruhi kualitas tidur.

Memakai bra di siang hari

Tidak ada bukti ilmiah yang menunjukkan bahwa mengenakan bra di siang hari memiliki efek negatif pada kesehatan.

Namun, bra yang dipakai dengan ukuran tidak pas bisa menyebabkan nyeri pada leher dan otot dada.

Baca juga: Apakah Ular Bisa Mendengar?

Ilustrasi bra. Memilih ukuran bra yang pas adalah salah satu cara untuk mencegah payudara mengendur.SHUTTERSTOCK Ilustrasi bra. Memilih ukuran bra yang pas adalah salah satu cara untuk mencegah payudara mengendur.

Tali bra yang telalu kuat juga dapat memengaruhi bahu. Sebab, tali tersebut sebenarnya merupakan salah satu penopang utama payudara.

Akan tetapi, jika tali pakaian dalam ini tidak sesuai dan terlalu kencang, maka tali tersebut dapat menyebabkan lekukan permanen pada jaringan lunak bahu.

Peneliti pun menyimpulkan bahwa seseorang harus memastikan bahwa mereka mengenakan ukuran bra yang pas. Termasuk saat seseorang berolahraga.

Dalam survei tahun 2013 terhadap 249 wanita, 17 persen melaporkan bahwa payudara menjadi penghalang untuk berolahraga, salah satu alasan utama untuk itu adalah tidak dapat menemukan bra olahraga (sport bra) yang tepat.

Baca juga: Apakah Berbahaya Tidur di Dekat Ponsel?

Padahal dalam sebuah studi tahun 2015, peneliti menemukan bra olahraga dapat mengurangi nyeri payudara saat berlari. Peneliti juga mencatat perlunya pengetahuan yang lebih baik saat memilih sport bra.

Dengan ukuran bra yang sesuai pula, maka orang yang memiliki payudara besar justru dapat memperbaiki postur tubuh mereka dan mengurangi nyeri punggung.

Sebaliknya, memakai ukuran bra yang salah dapat menyebabkan rasa sakit dan ketidaknyamanan.

Akan tetapi, apabila nyeri punggung akibat pemakaian bra yang salah terus dialami, maka sebaiknya segera mengunjungi dokter karena dapat mengindikasikan masalah kesehatan lain.

Baca juga: Apakah Astronot di ISS Mengalami Siang dan Malam Seperti di Bumi?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com