Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Misteri Asal Usul Reptil Purba Pterosaurus Terungkap, Seperti Apa?

Kompas.com - 12/12/2020, 11:04 WIB
Monika Novena,
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Tim Redaksi

Sumber Gizmodo

 

 

Lagerpetid memiliki kaki yang panjang dan kurus, dan mereka mungkin memakan serangga. Hanya enam spesies lagerpetids yang diketahui.

Tapi yang penting diketahui lagerpetids bukanlah dinosaurus, karena mereka tidak memiliki pinggul dan pergelangan kaki seperti dinosaurus.

Dari analisis fosil reptil terbang ini, peneliti menemukan setidaknya 33 sifat yang mendukung kaitan dengan pterosaurus.

Ciri-ciri penting itu di antaranya bentuk telinga bagian dalam, tonjolan di bagian belakang otak yang disebut flocculus, gigi dengan tiga katup, tulang tangan memanjang, panggul kecil, dan tulang pergelangan kaki yang menyatu.

Baca juga: Punya 4 Jenis Bulu, Ini Rupa Asli Reptil Purba Pterosaurus

 

Namun menariknya, peneliti menemukan jika lagerpetids yang tak bisa terbang sudah memiliki otak yang dibutuhkan untuk terbang.

Sehingga masih menjadi tanda tanya bagaimana bisa mereka memiliki keturuan pterosaurus yang memiliki kemampuan terbang.

“Hasil yang diungkap oleh ahli paleontologi Martin Ezcurra dari Universitas Birmingham bersama dengan tim peneliti, memaparkan jalur evolusi lengkap dari reptil kecil ke vertebrata terbang pertama, ” kata Kevin Padian, paleontolog dari University of California, Berkeley.

Studi baru yang dipublikasikan di jurnal Nature ini pun memberikan kontribusi signifikan untuk memahami asal usul pohon keluarga pterosaurus, reptil purba yang sebelumnya masih menjadi misteri, serta pemahaman terhadap proses evolusi yang membutuhkan waktu jutaan tahun.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com