Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Planet Paling Terang di Bulan November, Bisa Dilihat Mata Telanjang

Kompas.com - 10/11/2020, 16:30 WIB
Ellyvon Pranita,
Shierine Wangsa Wibawa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bagi Anda yang suka mengamati fenomena langit, November 2020 bisa menjadi bulan yang sangat membahagiakan. Pasalnya, kita berkesempatan untuk mengamati lima planet yang sangat terang.

Berdasarkan keterangan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), lima planet yang dimaksud adalah Merkurius, Venus, Mars serta dua planet gas raksasa Jupiter dan Saturnus.

Peneliti Lapan Andi Pangerang dalam keterangan tertulisnya di Edukasi Sains Lapan mengatakan, kelima planet ini dapat disaksikan sepanjang malam, bahkan tanpa alat bantu optik apapun atau bisa dengan mata telanjang.

Namun, tentunya cuaca di lokasi Anda mengamatinya harus cukup cerah, bebas dari polusi cahaya dan penghalang yang menghalangi medan pandang.

Baca juga: Fenomena Langit November 2020: Ada Asteroid hingga Hujan Meteor Leonid

1. Merkurius

Merkurius adalah planet yang terdekat dengan Matahari, oleh karena itu planet ini tidak mudah untuk dikenali.

"Merkurius hanya dapat terlihat beberapa menit menjelang terbit maupun setelah terbenam Matahari," kata dia.

Jika Anda mengalami kesulitan menemukan planet ini, Anda bisa mencoba mengamatinya langit dengan posisi langit lebih rendah dari Venus atau dapat menggunakan aplikasi planetarium di gawai.

2. Venus

Andi menjelaskan, Venus dijuluki sebagai bintang pagi atau bintang fajar, karena terbit ketika dini hari, tepatnya sekitar pukul 3.30 waktu lokal.

Waktu terbit Venus cenderung terlambat setiap harinya selama beberapa menit.

Baca juga: Ilmuwan Temukan Kembaran Bulan Bumi di Dekat Planet Mars

"Venus tergolong sebagai planet paling terang jika diamati dari Bumi, bahkan saking terangnya, masih dapat teramati di wilayah yang berpolusi cahaya cukup tinggi seperti perkotaan" ujar Andi.

Hanya saja, Venus akan lebih mudah ditemukan ketika langit benar-benar gelap.

Meskipun bisa diamati dengan mata telanjang, Andi berkata bahwa jika Anda mengamatinya melalui teleskop, maka bentuk Venus yang menyerupai sabit akan terlihat.

3. Mars

Kendati sedikit meredup dibandingkan pada bulan Oktober lalu, di bulan November ini Mars yang tampak kemerahan tetap dapat teramati bahkan lebih lama dibandingkan planet lainnya.

Hal ini karena Mars sudah bertengger di arah Timur setelah Matahari terbenam dengan ketinggian sekitar 4-50 derajat dan akan lebih tinggi lagi menjelang akhir November mendatang.

Anda tidak perlu khawatir ketinggalan penampakan fenomena ini, karena Mars baru akan terbenam pada pukul 03.30 dini hari waktu lokal di awal periode 10 hari kedua bulan November ini.

Baca juga: Ahli: 300 Juta Planet di Bima Sakti Berpotensi Dapat Dihuni

Namun, penampakannya akan bergeser maju hingga terbenam lebih awal pada pukul 02.15 dini hari di akhir November mendatang.

4. Jupiter dan Saturnus

Andi menjelaskan bahwa kedua planet ini tampak selalu berdekatan sejak berbulan-bulan sebelumnya, dan semakin mendekat menjelang konjungsi Agung Jupiter-Saturnus pada 21 Desember mendatang.

Jupiter akan tampak sedikit lebih rendah dibandingkan Saturnus ketika di ufuk barat seusai terbenam Matahari.

Di awal 10 hari kedua bulan ini, keduanya akan terbenam sekitar pukul 22.30 waktu lokal; dan menjelang akhir bulan, keduanya akan terbenam lebih awal yaitu sekitar pukul 21.30 waktu lokal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com