Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Seberapa Buruk Minum Kopi Saat Perut Kosong?

KOMPAS.com - Dalam hiruk-pikuk kehidupan sehari-hari, banyak individu memilih untuk memulai harinya dengan menyeruput secangkir kopi hangat.

Meskipun kebiasaan ini sering dianggap sebagai langkah awal yang menyegarkan perlu dicatat bahwa minum kopi saat perut kosong menimbulkan kekhawatiran di kalangan para pakar kesehatan.

Meski sebagian masyarakat mungkin memandangnya sebagai ritual penting untuk memulai produktivitas, mengonsumsi kopi tanpa adanya asupan makan sebelumnya dapat berdampak negatif pada kesehatan tubuh.

Lantas, apa saja efek yang mungkin ditimbulkan saat seseorang memilih untuk menikmati kopi dengan perut yang kosong?

Dampak dari minum kopi saat perut kosong

Meminum kopi saat perut kosong meskipun dianggap sebagai kebiasaan yang umum dapat menimbulkan beberapa efek negatif yang perlu diperhatikan, dikutip dari Live Strong, Rabu (15/11/2023).

1. Gula darah dapat meningkat

Sebuah studi di British Journal of Nutrition tahun 2020 menunjukkan bahwa minum kopi hitam pada pagi hari tanpa makan terlebih dahulu dapat mengacaukan kontrol gula darah.

Meskipun kenaikan gula darah setelah makan sebenarnya adalah reaksi tubuh yang normal, namun pada penderita diabetes respon ini dapat terhambat.

Pada kondisi tersebut, glukosa mengalami kesulitan untuk memasuki sel yang menyebabkan peningkatan kadar gula darah dengan cepat. 

2. Menyebabkan terjadinya refluks asam

“Kopi meningkatkan risiko sakit maag karena dapat merangsang keasaman di perut,” kata Marvin Singh, direktur gastroenterologi integratif di Susan Samueli Integrative Health Institute di UC Irvine.

Kopi secara alami bersifat asam, dengan pH antara 4,85 dan 5,13.

Kandungan asam dalam kopi dapat merangsang keasaman di perut dan melemaskan katup sfingter esofagus bagian bawah.

Sehingga dapat mengakibatkan asam lambung naik ke kerongkongan hingga menciptakan gejala refluks asam seperti mulas dan mual.

"Meskipun enzim pencernaan dan cairan lambung bekerja tanpa memperhatikan jenis makanan atau minuman yang di konsumsi, namun makanan atau minuman yang bersifat asam seperti kopi, bisa menyebabkan iritasi pada lambung," ujar Dr. Singh.

3. Menimbulkan rasa gelisah

Kafein dapat membuat seseorang merasa gelisah dengan cepat.

Ini diserap ke dalam tubuh dalam waktu 45 menit dan mencapai puncaknya antara 15 menit hingga dua jam setelah diminum, menurut Harvard TH Chan School of Public Health.

Individu dengan metabolisme yang cepat mungkin tidak akan mengalami kegelisahan setelah meminum secangkir kopi.

Sementara bagi mereka yang mencerna kafein dengan lambat risiko kegelisahan tetap tinggi baik setelah makan atau belum.

Waktu yang paling ideal untuk minum kopi

Dilansir dari Better Up, Rabu (15/11/2023), waktu yang optimal untuk mengonsumsi kopi dapat bervariasi tergantung pada faktor-faktor individu dan preferensi

Meskipun demikian, ada beberapa panduan umum yang bisa diikuti:

1. Pertengahan pagi 

Disarankan untuk menunggu hingga pertengahan pagi sekitar pukul 09.30 hingga 11.30.

Setelah kadar kortisol (hormon stres) mulai menurun agar manfaat stimulasi kopi dapat lebih optimal.

2. Batas waktu sore hari

Untuk menjaga kualitas tidur, sebaiknya hindari konsumsi kopi terlalu dekat dengan waktu tidur.

Disarankan untuk menghindari kafein minimal 6 jam sebelum tidur terutama jika Anda sensitif terhadap kafein atau memiliki kesulitan tidur.

Banyak orang menikmati kopi sebelum berolahraga untuk mendapatkan dorongan energi dan meningkatkan fokus.

Minumlah kopi sekitar 30 hingga 60 menit sebelum berolahraga agar kafein memiliki waktu cukup untuk memberikan efeknya.

Penting untuk diingat bahwa waktu terbaik untuk minum kopi bersifat subjektif dan dipengaruhi oleh jadwal tidur, sensitivitas terhadap kafein, dan rutinitas harian.

Mendengarkan isyarat tubuh dan menyesuaikan konsumsi kopi dengan bijak dapat membantu meminimalkan dampak negatif pada tidur dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Selain itu, disarankan untuk mengonsumsi camilan atau makanan sebelum minum kopi untuk menghindari efek buruk yang mungkin timbul.

https://www.kompas.com/sains/read/2023/11/16/080000023/seberapa-buruk-minum-kopi-saat-perut-kosong-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke