Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

IFFINA 2023 Digelar, Siap Jadi Pemimpin Produsen Mebel di ASEAN

Kompas.com - 14/09/2023, 19:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia (Asmindo) menggelar IFFINA Indonesia Meubel and Design 2023 pada 14-17 September 2023 di ICE BSD, Tangerang.

Salah satu tujuan pameran ini adalah untuk meningkatkan daya saing produk mebel dalam negeri.

Wakil Ketua Asmindo Bidang Promosi dan Pemasaran Anne Patricia Sutanto menargetkan, pendapatan ekspor Indonesia di bidang furnitur dan kerajinan bisa naik hingga 20 persen pada 2024.

"Kita kan Indonesia pendapatannya dari furniture dan craft itu Rp 2,8 miliar dolar Amerika Serikat pada 2022. Harapannya di IFFINA Fair kita push pendapatan kita bisa naik 20 persen lebih pada 2024," ucap Anne dalam pembukaan IFFINA 2023, Kamis (14/9/2023).

Bahkan, Asmindo optimistis bisa menjadi pemimpin produsen furnitur di Asia Tenggara pada 5 tahun mendatang.

"Kita mengharapkan Indonesia menjadi lead furniture dan craft, kasih waktu kami 5 tahun, kita pasti menjadi nomor satu di Asia Tenggara," imbuh Anne.

Baca juga: Ingin Bikin Ruang Tamu Terlihat Menarik? Terapkan 5 Tips Berikut Ini

Pameran furnitur global ini berkonsep Business to Business (B2B). Namun pada masa akhir pameran, juga dibuka peluang penjualan dalam bentuk satuan untuk konsumen atau Business to Consumer (B2C).

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum Asmindo Dedy Rochimat menjelaskan, ada 298 exhibitors dalam pameran ini.

Terdata sudah ada 5.027 pengunjung mancanegara dari 52 negara yang telah mendaftar hadir.

"Kami berharap melalui IFFINA 2023, Asmindo bersama semua mitra dapat mendukung pemerintah dalam pengembangan industri mebel dan kerajinan Indonesia," tutur Dedy.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com