Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basuki Minta Dispensasi ke Airlangga karena 8 PSN Molor, Ini Daftarnya

Kompas.com - 27/07/2023, 14:30 WIB
Suhaiela Bahfein,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menyebutkan, terdapat delapan proyek diundur penyelesaiannya hingga Semester II 2024.

Atas hal ini, Basuki akan mengirimkan surat dispensasi atas molornya penyelesaian ke-8 Proyek Strategis Nasional (PSN) kepada Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.

“Nah, kami sedang bersurat ke beliau bisa kita lakukan tapi ada beberapa yang semester II. Nah, semester II ini kami mintakan dispensasi pada beliau,” terang Basuki usai sambutannya pada acara Sewindu PSN di Jakarta, Rabu (26/7/2023).

Terkait proyek yang diminta dispensasi penyelesaiannnya, Basuki menyebutkan ada jalan tol maupun bendungan.

Baca juga: Basuki Minta Keringanan Bereskan Sejumlah PSN Semester II-2024

Rinciannya, masing-masing terdapat lima bendungan maupun tiga jalan tol yang mundur diselesaikan hingga Semester II 2024.

Basuki menuturkan, surat dispensasi sedang dibuat oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fattah.

“Sedang dibikin suratnya oleh Pak Sekjen karena kalau gak ada dispensasi multi-years contract-nya tidak akan keluar. Jadi, multi-years contrak permission-nya,” tegas dia.

Sebelumnya, Airlangga mengirimkan surat kepada dirinya agar PSN selesai pada Semester I-2024.

Adapun daftar ke-8 proyek tersebut sebagai berikut:

Bendungan

  • Bendungan Bener di Jawa Tengah (Jateng)
  • Bendungan Lau Simeme di Sumatera Utara (Sumut)
  • Bendungan Budong-budong di Sulawesi Barat (Sulbar)
  • Bendungan Bulango Ulu di Gorontalo
  • Bendungan Mbay di Nusa Tenggara Timur (NTT)

Jalan Tol

  • Tol Serang Panimbang
  • Tol Akses Pelabuhan Patimban
  • Tol Semarang-Demak
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Harvest City Rilis Kawasan Ruko Dua Lantai Baru, Dibanderol Mulai Rp 690 Juta

Harvest City Rilis Kawasan Ruko Dua Lantai Baru, Dibanderol Mulai Rp 690 Juta

Berita
Ternyata, Lubang di Kursi Plastik Ada Fungsinya

Ternyata, Lubang di Kursi Plastik Ada Fungsinya

Umum
Harga Sewa Perkantoran di Jakarta Turun

Harga Sewa Perkantoran di Jakarta Turun

Berita
Tahun Ini, Jakarta Tambah Pasokan Kantor Baru Seluas 19 Hektar

Tahun Ini, Jakarta Tambah Pasokan Kantor Baru Seluas 19 Hektar

Berita
10 Juta Bambu Digunakan sebagai Matras Tol 'Atas Laut' Semarang-Demak

10 Juta Bambu Digunakan sebagai Matras Tol "Atas Laut" Semarang-Demak

Konstruksi
Bikin Halaman Belakang Rumah Kian Privat dengan 5 Cara Ini

Bikin Halaman Belakang Rumah Kian Privat dengan 5 Cara Ini

Eksterior
Kecelakaan Subang, Lemahnya Regulasi Pemerintah Mengatur Kelayakan Bus

Kecelakaan Subang, Lemahnya Regulasi Pemerintah Mengatur Kelayakan Bus

Berita
Prototipe Rumah Sederhana Dinilai Mudahkan Pengembang dan Pemda

Prototipe Rumah Sederhana Dinilai Mudahkan Pengembang dan Pemda

Perumahan
Apersi Dukung Pemerintah Rilis Kebijakan Prototipe Rumah Sederhana

Apersi Dukung Pemerintah Rilis Kebijakan Prototipe Rumah Sederhana

Perumahan
[POPULER PROPERTI] Perumahan Murah Meriah di Sleman, Harganya Kurang dari Rp 200 Juta

[POPULER PROPERTI] Perumahan Murah Meriah di Sleman, Harganya Kurang dari Rp 200 Juta

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Blitar: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Madiun: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Madiun: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tuban: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Tuban: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Ngawi: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Ngawi: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Nganjuk: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Nganjuk: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com