Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

68 Proyek Jadi Finalis Festival Desain Interior Dunia pada 2022

Kompas.com - 14/07/2022, 17:30 WIB
Muhdany Yusuf Laksono

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 68 proyek terpilih menjadi finalis Festival Desain Interior Dunia atau disebut INSIDE pada tahun 2022.

Mencakup bangunan publik, hotel, restoran, perumahan, pusat perbelanjaan, hingga ruang kerja.

Untuk diketahui, INSIDE merupakan festival yang 'bersaudara' dengan World Architecture Festival (WAF), penghargaan arsitektur terbesar di dunia.

Baca juga: 420 Proyek Jadi Finalis di World Architecture Festival 2022

Mengutip dari rilis pers diterima Kompas.com pada Rabu (13/07/2022), lebih dari 65 proyek interior mewakili beberapa kota di dunia dalam ajang INSIDE.

Termasuk Sydney, Hong Kong, Brooklyn, Mumbai, Istanbul, Milan, Beijing, Lisbon, hingga London.

Perusahaan desain yang akan tampil pada event tahunan ini meliputi Woods Bagot, Cox Architecture, Benedetti Architects, hingga M Moser Associates.

"Kami meninjau semuanya mulai dari yang luar biasa hingga yang keras, dan menemukan banyak hal untuk dikagumi," ujar Direktur Program INSIDE Paul Finch.

PH7800 di Turki, salah satu proyek yang menjadi finalis festival desain interior dunia 2022.WAF/Egemen Karakaya PH7800 di Turki, salah satu proyek yang menjadi finalis festival desain interior dunia 2022.
Tren yang masuk tahun ini berkisar dari skala kecil hingga skala besar dan termasuk peningkatan penyebaran penggunaan material kayu. Baik secara struktural maupun dekoratif.

Kemudian penggunaan tangga spiral untuk meningkatkan sirkulasi; penyisipan alam, termasuk penggunaan pohon internal.

Serta peningkatan minat dalam penggunaan kembali bangunan bersejarah secara kreatif, dan banyak di antaranya untuk industri.

“Banyak proyek berfokus pada aliran pengguna di ruang interior, dengan penggunaan lobi, pendaratan dan tangga untuk interaksi sosial dan pembelajaran," tandasnya.

Hal itu disertai dengan minat pada cahaya alami, perpaduan ruang interior dan eksternal, dan kontras antara desain dan furnitur bergaya.

Di samping itu, bahan konstruksi mentah yang terlihat jelas di dinding dan langit-langit.

"Ada juga banyak bukti minat dengan tampilan branding perusahaan, ruang pameran, penawaran ritel (baik nyata maupun virtual), dan penggunaan sementara," tukasnya.

Victorian Pride Centre di Australia, salah satu proyek yang menjadi finalis festival desain interior dunia 2022.WAF/John Gollings Victorian Pride Centre di Australia, salah satu proyek yang menjadi finalis festival desain interior dunia 2022.
Adapun salah satu bangunan publik terpilih tahun ini adalah Victorian Pride Centre di Australia.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com