Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Tahan Lama, Bersihkan Saluran Wastafel

Kompas.com - 14/01/2022, 11:00 WIB
Aisyah Sekar Ayu Maharani,
Hilda B Alexander

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Melakukan pembersihan secara rutin pada perabotan rumah bukan hanya untuk memastikan higienitasnya saja, tetapi juga agar perabotan jadi lebih tahan lama.

Adapun hal yang sama juga berlaku pada wastafel rumah Anda. Ini menjadi penting karena wastafel selalu terkena kotoran makanan secara langsung, sehingga lemak, kotoran, jamur dan lumut bisa dengan mudah ditemukan di area tersebut.

Dilansir dari pemberitaan Kompas.com, Jumat (14/1/2022), wastafel beserta salurannya dianjurkan untuk dibersihkan setaip dua minggu sekali.

Sedangkan untuk bahan-bahan yang diperlukan bisa dengan mudah ditemukan, antara lain es batu, garam, cuka, soda kue dan lemon.

Cara membersihkan saluran wastafel

Langkah pertama adalah memastikan saluran wastafel tidak tersumbat yang bisa ditandai dengan kelancaran air yang mengalir di wastafel.

Baca juga: Solusi Praktis Lancarkan Kembali Wastafel Mampat

Untuk itu, Anda perlu menyalakan air sekitar tiga sampai lima menit dan memastikan tidak ada suara yang terdengar seperti kotoran yang tersangkut di saluran wastafel.

Selanjutnya adalah dengan memasukkan es batu dan garam ke dalam saluran wastafel. Cara ini disebut sebagai cara termudah untuk menjaga kebersihan saluran.

Tuangkan sekitar dua cangkir es batu dan satu cangkir garam kasar. Lalu pastikan air terus mengalir selama lima sampai 10 detik sampai es benar-benar hancur.

Cara lain yang direkomendasikan adalah dengan menggunakan campuran soda kue dan cuka.

Bahan-bahan ini menawarkan jumlah daya desinfektan yang lebih banyak dibandingkan cara sebelumnya.

Campurkan setengah cangkir soda kue dan secangkir cuka sari apel atau cuka putih dan tuangkan pada saluran wastafel hingga menimbulkan gelembung dan suara mendesis selama lima menit.

Setelah itu, nyalakan air selama satu menit atau lebih hingga seluruh bahan pembersih tersebut tidak ada yang tertinggal.

Sedangkan yang terkahir adalah dengan menggunakan kulit lemon yang terkenal bisa membawakan kesegaran.

Trik nya adalah dengan memotong kulit lemon dengan ukuran yang kecil agar tidak tersangkut dan tuangkan ke dalam saluran pembuangan satu per satu sambil menyalakan air.

Alhasil, saluran wastafel tidak akan mengeluarkan bau yang tidak sedap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jokowi Luncurkan INA Digital GovTech, AHY Siap Integrasikan Layanan Pertanahan

Jokowi Luncurkan INA Digital GovTech, AHY Siap Integrasikan Layanan Pertanahan

Berita
Layanan Sertifikat Tanah Elektronik Bakal Masuk Portal 'INA Digital'

Layanan Sertifikat Tanah Elektronik Bakal Masuk Portal "INA Digital"

Berita
Basuki Ajak Jepang Bangun Sabo Dam di Gunung Marapi Sumbar

Basuki Ajak Jepang Bangun Sabo Dam di Gunung Marapi Sumbar

Berita
Makin Menguntungkan, Ini Prospek Investasi Properti Komersial pada 2024

Makin Menguntungkan, Ini Prospek Investasi Properti Komersial pada 2024

BrandzView
Tangani Titik Kerusakan Jalan Batas Padang Panjang-Sicincin, HKI Pastikan Beres Akhir Juli

Tangani Titik Kerusakan Jalan Batas Padang Panjang-Sicincin, HKI Pastikan Beres Akhir Juli

Berita
Jakarta Masih Jadi Kota Terbaik Se-Indonesia

Jakarta Masih Jadi Kota Terbaik Se-Indonesia

Berita
Ada Aturannya, Ini Syarat Teknis dan Spesifikasi Jalan Tol

Ada Aturannya, Ini Syarat Teknis dan Spesifikasi Jalan Tol

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Aceh Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gayo Lues: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Gayo Lues: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Progres Tol Yogya-Bawen, Dua Ruas Tuntas Kuartal Pertama 2025

Progres Tol Yogya-Bawen, Dua Ruas Tuntas Kuartal Pertama 2025

Berita
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Selatan: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sumba Barat: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sikka: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Sikka: Pilihan Ekonomis

Perumahan
Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan Terjangkau di Bawah Rp 200 Juta di Kabupaten Timor Tengah Utara: Pilihan Ekonomis

Perumahan
 Cara Tepat Membersihkan Lantai Beton di Rumah Anda

Cara Tepat Membersihkan Lantai Beton di Rumah Anda

Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com