Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dikritik karena Jadi Ratna dalam Film Gita Cinta dari SMA, Prilly Latuconsina: Nonton Aja Nanti

Kompas.com - 08/02/2023, 16:18 WIB
Revi C. Rantung,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Artis peran Prilly Latuconsina mengaku sudah siap dibandingkan dengan tokoh Ratna yang diperankan Yessy Gusman film dalam Gita Cinta dari SMA tahun 1979.

Menurut Prilly itulah konsekuensinya ketika menerima tawaran dari film yang dulunya populer.

Film Gita Cinta dari SMA populer pada era 1980-an yang dibintangi oleh Rano Karno dan Yessy Gusman.

Baca juga: Review Film Gita Cinta dari SMA, Nostalgia Cinta Ala Remaja 1980-an

“Siaplah (dibandingkan), dari awal aku nge-iyain Gita Cinta itu aku sudah tahu banget banyak yang nge-compare,” kata Prilly saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, baru-baru ini.

Terlebih ada netizen yang menilai usia Prilly tidak cocok memerankan tokoh Ratna sebagai anak SMA.

“Apalagi umur aku 10 tahun lebih tua dari Ratna. Ratna (umurnya) 17 tahun ya, saya 27 (tahun),” ucap Prilly.

Baca juga: Pesan Prilly Latuconsina lewat Karakter Ratna di Film Gita Cinta dari SMA

“Dan waktu itu juga sempat kok di Twitter di sosmed, 'Prilly? SMA? Prilly kayaknya mesti ambil peran sesuai umur deh. Banyaklah netizen yang gitu ya, 'kenapa sih Prilly lagi? enggak fresh ah cast-nya gini-gini',” tambah Prilly.

Tak ingin sekadar membalas ucapan netizen, Prilly mengatakan agar langsung menyaksikan film arahan sutradara Monty Tiwa itu di bioskop.

“Tapi itu adalah komentar yang sudah aku tahu. Kayak aku sudah tahu pasti aku akan dapat komentar ini, tapi ya nonton aja nanti hasilnya kayak gimana,” tutur Prilly.

Baca juga: Prilly Latuconsina Hidupkan Versi Baru Karakter Ratna dalam Film Gita Cinta dari SMA, Beda dengan Yessy Gusman

Selain Prilly Latuconsina, film ini dibintangi Arla Ailani, Yesaya Abraham Chantiq Schagerl, Abun Sungkar, Putri Ayudya, Dwi Sasono, Unique Priscilla, dan masih banyak lagi.

Film Gita Cinta dari SMA akan tayang pada 9 Februari 2023.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com