Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nurdin Rudythia Angkat Bicara soal Biaya Kecantikan Nita Thalia sampai Minta Lupakan Kenangan Indah

Kompas.com - 21/10/2020, 08:09 WIB
Baharudin Al Farisi,
Andika Aditia

Tim Redaksi

3. Tak beri biaya makan

Kini, Nurdin mengaku sudah tidak lagi memberi biaya makan Nita selama dua bulan terakhir. 

Namun, Nurdin menegaskan, biaya makan berbeda dengan biaya hidup. Sebab, ia mengaku masih harus membayar uang rumah, listrik dan sekolah anaknya.

Terkait hal ini, Nurdin beralasan sudah tidak membiayai biaya makan Nita karena menganggap istrinya sudah durhaka kepadanya.  

Baca juga: Nurdin Rudythia Minta Maaf kepada Nita Thalia kalau Selama Ini Punya Salah, tapi Tak Direspons

"Bukan biaya rumah ya. Yang saya tidak berikan itu adalah biaya makan karena yang saya anggap itu sudah nusyuz (durhaka)," tegas Nurdin.

"Jadi saya tidak memberikan biaya makan untuk dia. Yang saya tidak berikan (penuh) itu mungkin satu bulan ini," ungkap Nurdin.

4. Minta dilupakan

Nurdin rupanya menyarankan Nita untuk melupakannya sekaligus kenangan indah sewaktu berumah tangga selama 20 tahun.

"Sudah, lupakan saya, saya mah apasih, lupakan saya enggak apa-apa, biar Allah SWT lah yang Maha Tahu," kata Nurdin.

Meski begitu, Nurdin juga menyarankan kepada Nita agar tidak melupakan jasa-jasa orang lain yang sudah mendukungnya di industri musik Tanah Air.  

Baca juga: Sempat Larang Nita Thalia Operasi Plastik, Nurdin: Angkanya Ada Enggak?

Nurdin berujar, mereka adalah musisi hingga orang di balik layar yang membantu Nita Thalia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com