JAKARTA, KOMPAS.com - Suami penyanyi dangdut Nita Thalia, Nurdin Rudythia mengaku sempat melarang istrinya melakukan operasi plastik.
Kendati demikian, kata Nurdin, Nita Thalia tetap memaksa melakukan operasi plastik beberapa waktu lalu.
"Mau operasi begini-begini, sempat saya itukan melarangnya lah. Intinya suami itu, saya melarang. Hanya dia memaksa," kata Nurdin Rudythia seperti dikutip Kompas.com dalam tayangan YouTube Cumicumi, Selasa, (20/10/2020).
Nurdin mengatakan, ia sempat melarang Nita Thalia operasi plastik pada wajahnya karena biaya yang dikeluarkan pasti cukup besar.
"Soalnya kita kan tahu kalau untuk begini itu biayanya berapa. Pasti ada angka (harga) dong? Angka itu ada enggak? Kalau memang ada (uang), kita lakukan (operasi)," kata Nurdin.
Baca juga: Nita Thalia Berjanji Tak Akan Larang Sang Putri Bertemu Ayahnya
Diberitakan sebelumnya, Nita Thalia dalam unggahan Instagram miliknya mengungkapkan, ia menjalani operasi pada wajahnya karena sakit hati dengan Nurdin.
"Masih ingat enggak, saya melakukan operasi kecantikan karena sakit hati saya, bapak masih saka main serong dengan wanita lain?" tulis Nita dalam unggahannya di Instagram.
Untuk diketahui, Nita Thalia mengajukan gugatan cerai terhadap Nurdin Rudythia di Pengadilan Agama (PA) Jakarta Utara pada 25 September 2020.
Baca juga: Menangis, Nita Thalia Bersyukur Putrinya Telah Kembali ke Pelukannya
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.