Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mediasi Gagal, Kasus Dugaan Wanprestasi Jefri Nichol dan Falcon Pictures Berlanjut

Kompas.com - 07/07/2020, 12:30 WIB
Revi C. Rantung,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pada Senin (6/7/2020), sidang kasus gugatan dugaan wanprestasi Falcon Pictures terhadap aktor Jefri Nichol kembali bergulir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan dengan agenda mediasi.

Namun menurut kuasa hukum Jefri Nichol, Aris Marasabessy, mediasi tersebut gagal.

Karena itu kasus dugaan wanprestasi yang melibatkan kliennya, Jefri Nichol, akan berlanjut ke meja hijau pekan depan.

Baca juga: Sidang Mediasi Jefri Nichol, Kuasa Hukum Lihat Ada Titik Perdamaian

 

“Perkara Jefri Nichol dan Falcon Pictures dilanjutkan ke persidangan, karena mediasinya gagal atau tidak ada titik temu win win solution-nya,” ucap Aris di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (6/7/2020).

“Jadi minggu depan tanggal 13 akan dilanjutkan dibacakan gugatan dan jawaban dari JPU,” tanbah Aris.

Meski begitu, Aris masih berusaha mengupayakan agar kliennya dengan pihak Falcon Pictures dapat berdamai. Kalaupun masih sulit, Aris akan meminta Jefri Nichol memberikan jawaban.

Baca juga: Cerita Jefri Nichol Pernah Terjerat Narkoba, Ungkap Efek dan Stigma Masyarakat

 

“Yang pasti kami berusaha, intinya mediasi hari ini gagal masih bisa dilakukan mediasi. Intinya perdamaian itu masih bisa dilakukan sebelum putusan bersifat incracht atau berkekuatan hukum tetap,” tutur Aris. 

Aris menambahkan sejauh ini belum bisa menentukan jadwal Jefri Nichol.

"Oleh karena itu kami masih berharap ke depannya masih ada mediasi dan bisa tercapai perdamaian. Kalau enggak, kami tekankan dari Jefri Nichol siap untuk mengajukan jawaban,” Aris menambahkan. 

Baca juga: Jefri Nichol Akui Salah Konsumsi Ganja karena Sulit Tidur

Seperti diberitakan sebelumnya, Falcon Pictures menggugat Jefri Nichol, ibunya, Junita Eka Putri serta Baets Agagon sebesar Rp 4,2 miliar.

Gugatan tersebut dilayangkan lantaran setelah menerima tawaran bermain empat film garapan Falcon Pictures dan menerima honor awal Rp 280 juta, Jefri Nichol diketahui menerima kontrak kerja dengan pihak lain.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Kris Dayanti Yakin Maju Jadi Calon Wali Kota Batu

Kris Dayanti Yakin Maju Jadi Calon Wali Kota Batu

Seleb
Kini Jadi Aktris, Deriska Almira Ternyata Putri Arya Wiguna yang Pernah Viral gara-gara 'Demi Tuhan'

Kini Jadi Aktris, Deriska Almira Ternyata Putri Arya Wiguna yang Pernah Viral gara-gara 'Demi Tuhan'

Hits
Kris Dayanti Kurban Sapi 450 Kilogram di Masjid Lingkungan Rumahnya

Kris Dayanti Kurban Sapi 450 Kilogram di Masjid Lingkungan Rumahnya

Seleb
Rayakan Hari Raya Idul Adha, Kris Dayanti Ajak Ameena dan Azzura Jalan-jalan ke Kota Batu

Rayakan Hari Raya Idul Adha, Kris Dayanti Ajak Ameena dan Azzura Jalan-jalan ke Kota Batu

Seleb
5 Momen Keseruan Konser B.I di Jakarta

5 Momen Keseruan Konser B.I di Jakarta

K-Wave
Rosé BLACKPINK Dikabarkan Akan Bergabung dengan THEBLACKLABEL

Rosé BLACKPINK Dikabarkan Akan Bergabung dengan THEBLACKLABEL

K-Wave
Gordon Ramsay Ungkap Kondisi Usai Kecelakaan Saat Bersepeda

Gordon Ramsay Ungkap Kondisi Usai Kecelakaan Saat Bersepeda

Seleb
Gelar Meet and Greeet Setelah Wamil, Jin BTS: Aku Kembali ke Rumah yang Sudah Lama Ku Rindukan

Gelar Meet and Greeet Setelah Wamil, Jin BTS: Aku Kembali ke Rumah yang Sudah Lama Ku Rindukan

K-Wave
Karya Terakhir Mendiang Lee Sun Kyun, Tayang Juli dan Agustus 2024

Karya Terakhir Mendiang Lee Sun Kyun, Tayang Juli dan Agustus 2024

K-Wave
Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Madeline Saputra, Penyanyi Sopran Indonesia Warnai Dunia Musik Eropa

Musik
Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Billy Syahputra Kurban Sapi di Musala Olga Syahputra

Seleb
Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Inside Out 2 Jadi Film dengan Pendapatan Pembuka Terbesar 2024

Film
Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Sinopsis Film Danny the Dog (Unleashed), Jet Li Jadi Tukang Pukul Rentenir

Film
Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Daddio, Film Baru Sean Penn dan Dakota Johnson Segera Tayang di Indonesia

Film
Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Dua DJ asal Indonesia Tampil di Festival Musik IT’S THE SHIP Bareng Yellow Claw, Manggung di Atas Kapal Pesiar Menuju Busan dan Nagasaki

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com