Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dampak Virus Corona terhadap Bisnis Para Artis Ini

Kompas.com - 07/04/2020, 12:04 WIB
Andika Aditia,
Tri Susanto Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pandemi global Covid-19 telah memberi dampak pada banyak hal, salah satunya bisnis milik para artis di Indonesia.

Banyak dari mereka harus kehilangan pemasukan karena aktivitas sosial yang harus dibatasi demi mencegah penyebaran virus corona.

1. Daniel Mananta

Presenter Daniel Mananta juga merasakan dampak dari pandemi virus corona ( Covid-19). Yang paling terdampak, kata Daniel, adalah bisnis busananya yang bermerek Damn I Love Indonesia.

Baca juga: Wabah Covid-19, Daniel Mananta Tutup Semua Tokonya

Dalam obrolan dengan entrepreneur muda Novrizal Pratama yang ditayangkan secara live streaming di Vidio, Sabtu (4/4/2020), Daniel menggambarkan kondisi yang dia hadapi di tengah wabah virus corona.

"Mau enggak mau toko harus tutup, kita hanya bergantung pada online store," ucap Daniel.

Daniel telah memikirkan beberapa skema agar bisnisnya tetap bisa bertahan di tengah lesunya laju ekonomi akibat corona.

Baca juga: Di Rumah Aja, Daniel Mananta Hapus Semua Aplikasi Belanja Online

"Mungkin gue bakal nyari investor supaya dapat cash flow agar tetap bertahan bisnis, atau misal gue kolaborasi, jual kopi juga, gimana caranya kita saling support dan lainnya," ucap Daniel.

Namun, Daniel juga tak bisa membayangkan bagaimana pengusaha lain yang tidak bisa mempertahankan stabilitas bisnisnya saat ini.

Mau tak mau, kata Daniel, pengusaha memang harus berani merancang ulang strategi bisnis, walaupun jalan terpahitnya dengan pengurangan karyawan.

Baca juga: Buka-bukaan Daniel Mananta dan Viola Maria tentang Pernikahan Mereka

Asal, lanjut Daniel, para pengusaha melakukan pengurangan karyawan tanpa menghilangkan hak-hak para pekerja.

2. Ussy Sulistiawaty

Selain pekerjaan yang ditunda, penyanyi Ussy Sulistiawaty juga menutup sementara tempat usahanya usai pemerintah menerapkan Working From Home (WFH) atau bekerja dari rumah.

Keputusan itu diambil sebagai langkah menekan angka penyebaran virus corona.

Baca juga: Imbas Pandemi Corona, Bisnis Ussy Sulistiawaty Tutup Sementara dan Hidup dari Tabungan

“Kalau restoran semenjak mal sepi, malnya ditutup juga, semua (karyawan) jadi dirumahkan semua. Sekarang bukan jaga kesehatan kita doang, kalau misalnya kita menularkan itu nauzubillahiminzalik, amit-amit kan kalau kita kena,” kata Ussy.

“Kesusahan segala aspek, bisnis besar kecil, ini semuanya susah, mau gimana kita berusaha, bertahan aja,” sambungnya.

3. Ruben dan Jordi Onsu

Covid-19 juga mempengaruhi bisnis makanan kakak beradik Ruben Onsu dan Jordi Onsu.

Baca juga: Cegah Virus Corona, Keluarga Ruben Onsu dan Karyawan di Rumahnya Suntik Vitamin C

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film How to Make Millions Before Grandma Dies Tayang 15 Mei 2024 di Bioskop

Film
Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Prilly Latuconsina Gugup Ikut Olahraga Lari Pertama Kalinya

Seleb
Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

Bahagia Bertemu Penggemar, Lucas Ingin Kembali ke Jakarta dan Janji Berikan Performance yang Lebih Baik

K-Wave
Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

Ryu Joon Yeol Akhirnya Angkat Bicara soal Kontroversinya dengan Hyeri dan Han So Hee

K-Wave
Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Pertama Kali Ikut Olahraga Lari, Prilly Latuconsina Turunkan Berat Badan hingga 8 Kilogram

Seleb
Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

Sengaja Kalah Games di Fancon Jakarta, Lucas Ketagihan Dance Bareng Penggemar

K-Wave
Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

Lucas Eks NCT Beberkan Makanan Indonesia Kesukaannya, Mulai dari Piscok hingga Nasi Padang

K-Wave
Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Kata Sutradara Anggy Umbara soal Kontroversi Film Vina: Sebelum 7 Hari

Film
Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

Awali Fancon di Jakarta, Lucas Eks NCT Sapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia

K-Wave
Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Beri Ucapan Selamat untuk Rizky Febian dan Mahalini, Marion Jola: Bucin For The Win

Seleb
Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Epy Kusnandar Ditangkap Kasus Narkoba, Istri: Maki-makilah Kami Sesuka Hati Kalian Sampai Puas

Seleb
Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Cerita di Balik Cincin Pernikahan Mahalini dan Rizky Febian

Seleb
Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Natasha Rizky Akui Banyak tolak Tawaran Main Film dan Sinetron

Seleb
Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Leon Dozan Ungkap Kronologi Betharia Sonata Terserang Stroke Saat Acara Ultah Nia Daniaty

Seleb
Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini, Ada Jokowi hingga Para Jebolan Indonesian Idol

Musik
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com