Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadikan Covid-19 Lelucon April Mop, Kim Jaejoong Diselidiki KCDC

Kompas.com - 02/04/2020, 14:12 WIB
Firda Janati,
Andi Muttya Keteng Pangerang

Tim Redaksi

Sumber Soompi

KOMPAS.com - Pada 1 April 2020 kemarin, Kim Jae Joong mengunggah di akun Instagram-nya bahwa ia dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau Covid-19.

Tak berselang lama, Kim Jae Joong mengedit postingannya tersebut dan mengaku ia hanya bercanda karena 1 April merupakan Hari April Mop.

Meskipun telah memposting surat permintaan maaf dan menjelaskan tujuannya adalah untuk meningkatkan kesadaran tentang tingkat keparahan corona, penyanyi kelahiran 26 Januari 1986 tetap menuai hujatan dan kritikan.

Baca juga: Pandemi Corona, Nia Ramadhani Rayakan 10 Tahun Pernikahan di Rumah Saja

Kim Jae Joong dianggap meremehkan virus corona yang hampir melanda seluruh dunia dengan tingkat kematian yang cukup tinggi.

Menyusul dengan unggahan Kim Jae Joong karena dinilai telah menyebarkan informasi palsu, perwakilan dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC) angkat bicara.

"Kami saat ini sedang menyelidiki kasus tentang Kim Jae joong," kata perwakilan KCDC dilansir dari Soompi, Kamis (2/4/2020).

Baca juga: Curhat Istri Almarhum Bani Seventeen, Dokter yang Tangani Pasien Corona

Akibat perbuataannya yang melibatkan penyebaran informasi palsu, saat ini pihak KCDC sedang mendiskusikan hukuman yang akan diterima Kim Jae Joong.

Berikut ini penjelasan Jae Joong usai mengedit unggahannya:

"Bagaimana jika orang yang kita sayangi, orang yang sangat berarti bagi kita, terinfeksi virus corona?

Baca juga: Setelah 8 Tahun, Kim Jae Joong Akhirnya Datang ke Indonesia Lagi

Memikirkan saja sudah membuat sedih.

Meskipun demikian, masih banyak orang berjalan-jalan dan beraktivitas tanpa pelindung diri, tidak peduli, dan berpikir tidak akan terjangkit (Covid-19).

Itu membuat saya mengkhawatirkan keluarga dan teman-teman saya. Yakin bahwa orang-orang di sekitar kita sehat akan mengakibatkan kita dan semua di sekitar kita sakit.

Baca juga: Bikin April Mop, Kim Jaejoong JYJ Mengaku Terinfeksi Virus Corona

Saat ini semakin banyak kenalan dan orang-orang di industri (Kpop) dinyatakan positif (Covid-19). Bukan hal yang jauh (dari saya).

Ketika ketidakpedulian mengubah perkiraan menyedihkan menjadi kenyataan, itu bukan sesuatu yang bisa kita akhiri hanya dengan menghapus air mata.

Kita harus selalu berhati-hati dan waspada sekarang. Itu yang saya katakan pada diri sendiri berulang-ulang.

Meskipun pengakuan saya sebelumnya terlalu jauh untuk April Mop, sangat banyak orang yang mengkhawatirkan saya dalam waktu singkat.

Baca juga: Kim Jaejoong Ungkap Alasan Bikin April Mop soal Terinfeksi Virus Corona

Oh… dan saya tidak menganggap ini sebagai lelucon April Mop. Keluarga dan teman-teman saya jatuh sakit dan kritis.

(Covid-19) bukan masalah orang lain. Saya ingin mengatakan pada kalian, melindungi diri sendiri sama dengan melindungi orang-orang tercinta.

Saya siap menerima hukuman dari unggahan ini. Saya harap kalian semua sehat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Beri Kiss Bye, Xiumin EXO Tampil Funky dan Manis di Saranghaeyo 2024

Beri Kiss Bye, Xiumin EXO Tampil Funky dan Manis di Saranghaeyo 2024

K-Wave
Ketika Lagu Biarlah Disajikan Killing Me Inside Reunion di Hammersonic 2024…

Ketika Lagu Biarlah Disajikan Killing Me Inside Reunion di Hammersonic 2024…

Musik
Sherina Tak Sangka Banyak Penggemar Hadir di Signing Vinyl OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2

Sherina Tak Sangka Banyak Penggemar Hadir di Signing Vinyl OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2

Musik
Saat Chen EXO 'Aegyo' dan Janji kepada Fans Bakal Kembali Manggung di Indonesia

Saat Chen EXO "Aegyo" dan Janji kepada Fans Bakal Kembali Manggung di Indonesia

K-Wave
Jadi Sarana Nostalgia, Sherina Senang OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2 Hadir dalam Bentuk Vinyl

Jadi Sarana Nostalgia, Sherina Senang OST Petualangan Sherina 1 dan Petualangan Sherina 2 Hadir dalam Bentuk Vinyl

Seleb
Sapa Fans Penuh Haru di Panggung Saranghaeyo Indonesia, Chen: I Love You, Guys

Sapa Fans Penuh Haru di Panggung Saranghaeyo Indonesia, Chen: I Love You, Guys

K-Wave
Sinopsis Film Acts of Vengeance, Aksi Balas Dendam Antonio Banderas

Sinopsis Film Acts of Vengeance, Aksi Balas Dendam Antonio Banderas

Film
Penggemar Rela Antre Minta Tanda Tangan Sherina untuk Vinyl Petualangan Sherina 1 & Petualangan Sherina 2

Penggemar Rela Antre Minta Tanda Tangan Sherina untuk Vinyl Petualangan Sherina 1 & Petualangan Sherina 2

Musik
Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Billy Idol Putuskan Berhenti Jadi Pecandu Narkoba, Sekarang Sadar Sepenuhnya

Seleb
Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Sinopsis Suburbicon, Matt Damon yang Berusaha Bongkar Penyebab Kematian Sang Istri

Film
Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Stephanie Poetri, Anak Titi DJ, Umumkan Telah Bertunangan

Seleb
Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Cerita Anwar Fuady Kenal Pertama Kali dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Anwar Fuady Ungkap Alasan Yakin Menikah dengan Wiwiet Tatung

Seleb
Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Anwar Fuady Sudah Dapat Restu Anak-anak untuk Menikah

Seleb
Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Anwar Fuady Akan Gelar Lamaran Sebelum Menikah Lagi di Usia 77 Tahun

Seleb
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com