Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ario Bayu Sempat Khawatir Dipilih Jadi Ketua Komite FFI 2024-2026

Pemain serial Gadis Kretek itu menggantikan posisi Reza Rahadian yang menjabat di periode sebelumnya.

Ario Bayu mengaku sempat khawatir ketika dipilih untuk melanjutkan tugas sebagai ketua Komite FFI.

"Sebenarnya tidak menolak, lebih sedikit adanya kekhawatiran, apa ya yang bisa saya kontribusikan," kata Ario saat ditemui di Jakarta Pusat, Senin (22/4/2024).

Namun kekhawatiran Ario Bayu langsung sirna setelah berdiskusi dengan beberapa pihak.

Salah satu alasan yang juga mendorong Ario Bayu untuk menerima tugas itu adalah karena film sudah memberikan kontribusi besar dalam kehidupannya.

"Jadi saya pikir kenapa tidak saya berkontribusi balik dengan menjadi ketua Komite dan saya merasa sangat terhormat sekali," ucap Ario.

Ario Bayu berharap kinerjanya sebagai ketua Komite FFI periode 2024-2026 bisa memberikan hasil yang memuaskan bagi semua pihak, terutama masyarakat Indonesia.

Untuk mengerjakan tugasnya, Ario Bayu akan didukung oleh beberapa Ketua Bidang mulai dari Prilly Latuconsina, Budi Irawanto, Mandy Marahimin, Gita Fara, Pradetya Novitri, Nazira C. Noer, hingga Michael Ratnadwijanti.

Festival Film Indonesia 2024 baru saja diluncurkan dengan mengusung tema Menandai Cakrawala Sinema Indonesia.

https://www.kompas.com/hype/read/2024/04/22/220116966/ario-bayu-sempat-khawatir-dipilih-jadi-ketua-komite-ffi-2024-2026

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke