Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ernest Prakasa Bicara soal Imajinari, Ngeri-Ngeri Sedap, hingga Perkembangan CTS 2

Imajinari merupakan rumah produksi baru yang didirikan oleh Ernest Prakasa bersama HaHaHa Corp.

Ngeri-Ngeri Sedap merupakan film debut Imajinari yang langsung disambut hangat oleh penikmat sinema Indonesia.

Film garapan sutradara Bene Dion Rajagukguk itu sudah ditonton oleh lebih dari satu juta penonton.

1. Karya Imajinari selanjutnya

Ernest Prakasa mengatakan sejauh ini belum ada rencana soal karya selanjutnya dari Imajinari.

Suami Meira Anastasia ini sedang berfokus memproduksi CTS 2 sehingga tak ingin konsentrasinya terganggu.

Selain itu, Imajinari juga disebutnya masih perusahaan kecil yang tak perlu mematok banyak produksi film.

"Gue enggak mau nge-push juga karena kan kita juga masih perusahaan kecil, belum ada beban operasional yang besar, jadi project enggak usah terlalu banyak juga santai aja," kata Ernest saat dihubungi Kompas.com, Senin (13/6/2022).

2. Sekuel Ngeri-Ngeri Sedap

Ernest Prakasa menjawab pertanyaan soal kemungkinan adanya sekuel Ngeri-Ngeri Sedap.

Peluang itu tetap terbuka namun dipastikan tidak akan dieksekusi dalam waktu dekat.

"Kalau misalnya pun muncul someday Bene kangen untuk menghadirkan keluarga ini kembali ke layar lebar sangat sangat mungkin terjadi. Yang pasti enggak dalam waktu 2 atau 3 tahun ke depan, mungkin 5, 6, atau 7 tahun," ujar Ernest.

3. Tembus 2 juta penonton

Setelah Ngeri-Ngeri Sedap melampaui pencapaian satu juta penonton, Ernest Prakasa dan Imajinari kini optimistis Ngeri-Ngeri Sedap bisa menembus 2 juta penonton.

Hal tersebut didasari oleh data jumlah penonton yang terus meningkat dari hari ke hari.

Meski tidak secara signifikan, permintaan layar juga terjadi di beberapa kota.

Ernest semakin percaya diri Ngeri-Ngeri Sedap tembus dua juta penonton karena pekan ini tak ada film blockbuster besar yang dirilis.

4. Kabar CTS 2

Sementara itu Cek Toko Sebelah 2 sudah mulai memasuki tahap pra-produksi.

Tim produksi kini sudah mulai mencari lokasi syuting hingga casting pemain-pemain baru.

"Ini lagi dalam proses pre-production, nyari lokasi, casting. Mulai awal Juli kita masuk proses reading. Akhir Juli kita syuting," kata Ernest.

Film Cek Toko Sebelah diketahui sukses menjadi film box office dengan 2,6 juta penonton.

Selain itu, film ini juga mengantarkan Ernest Prakasa meraih Piala Citra untuk kategori Skenario Asli Terbaik di FFI 2017.

https://www.kompas.com/hype/read/2022/06/14/083028866/ernest-prakasa-bicara-soal-imajinari-ngeri-ngeri-sedap-hingga-perkembangan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke