Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga dan Cara Beli Tiket Konser Eric Chou di Indonesia

Kompas.com - 27/05/2024, 20:03 WIB
Rintan Puspita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Aktor dan penyanyi Taiwan, Eric Chou akan datang ke Indonesia dalam rangkaian turnya bertajuk Odyssey Journey World Tour yang sudah digelar sejak 2022. 

Sebelumnya, Eric menggelar konsernya di Singapura, Taiwan, Amerika Serikat, Kanada, Hong Kong, China, Australia, Malaysia.  

"Odyssey Journey World Tour in Jakarta 2024. Indonesia Starics get ready," tulis akun @unusual_entertainment. 

Konser Eric Chou di Indonesia akan digelar pada 27 Juli 2024 di Sentul International Convention Center. 

Baca juga: Asal Usul Lightstick Kpop, Kini Jadi Properti Wajib Saat Konser

Penjualan tiket akan mulai dibuka pada Jumat (31/5/2024) pukul 13.00 WIB melalui Book My Show dan BBO. 

Tiket dibagi dalam enam kategori. Dengan harga termahal untuk kategori Super VVIP dengan harga Rp 5 juta. 

Kemudian kategori VVIP Rp 4 juta, VIP Rp 3 juta, Platinum Rp 2,5 juta, Gold Rp 2 juta dan termurah untuk kategori Silver dengan harga Rp 1.250.000. 

Eric Chou yang debut tahun 2014 berhasil menjadi penyanyi Taiwan termuda pertama yang video YouTubenya mencapai 100 juta penonton.

Baca juga: Yesung Super Junior Remake Lagu dari Penyanyi China, Eric Chou

"The Distance of Love" yang merupakan lagu hits milik Eric Chou, terinspirasi dari kegagalannya membuat seorang gadis teman sekolah yang disukainya. 

Beberapa lagu ballad Eric yang populer seperti "How Have You Been?" "What's Wrong", "The Chaos After You", "Graduation", "Unbreakable Love", "You Don't Belong To Me". 

Lagu itu juga menjadi lagu thema akhir dari drama populer Taiwan "The Way We Were".  

Aktor Taiwan, Edison Huang juga punya peran dalam karier Chou. Edison mencari dan memberi kesempatan untuk Chou tampil menyanyi di acara pernikahan selebritas Taiwan. 

Selain dikenal sebagai penyanyi sukses, penyanyi kelahiran tahun 1995 itu juga dikenal sebagai aktor. 

Beberapa judul serial yang pernah dibintangi Eric seperti The Elfin's Golden Castle, The Way We Were, Young Days No Fears. 

Juga film berjudul My Best Friend's Breakfast. Terbaru, Eric pernah menjadi cameo untuk drama Netflix berjudul Mom, Don't Do That. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com