Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Menciptakan Dapur Minimalis yang Cantik dan Fungsional

Kompas.com - 25/03/2024, 09:13 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber home guide

JAKARTA, KOMPAS.com - Menciptakan gaya atau desain interior minimalis di rumah, termasuk dapur, tidak selalu harus mengorbankan fungsionalitas dan kenyamanan. 

Faktanya, rumah minimalis sering kali memiliki kehangatan dan karakter  tak terduga. 

Baca juga: 5 Warna Cat yang Cocok untuk Dapur Minimalis

Desain interior minimalis dapat memenuhi banyak tujuan dengan tetap menjaga kerapian serta kemudahan perawatan.

Jelas, itu adalah tujuan utama untuk dapur, ruang yang perlu diatur baik dan bebas  kekacauan.

Dapur minimalis dapat menjadi sangat fungsional dan menyenangkan untuk menghabiskan waktu di dalamnya jika Anda mengerahkan upaya serta perencanaan dalam konseptualisasi desain.

Desain interior minimalis bisa sangat mudah dicapai di dapur saat ini. Beberapa perubahan dan peningkatan akan memberikan hasil sangat nyata.

Karena itu, jika Anda tidak perlu merenovasi dapur saat ini, mulailah mencoba beberapa hal berikut ini. 

Dilansir dari Home Guide, Senin (25/3/2024), berikut cara menciptakan dapur minimalis yang cantik dan fungsional. 

Baca juga: 5 Kesalahan Saat Membuat Dapur Minimalis yang Harus Dihindari

Mulailah dengan decluttering

Ilustrasi dapur minimalis.SHUTTERSTOCK/FOLLOWTHEFLOW Ilustrasi dapur minimalis.
Merapikan konter dan layanan lain yang terlihat akan berkontribusi pada transformasi yang sulit dipercaya.

Banyak pemilik rumah tidak menyadari kekacauan yang menumpuk di dapur. Karena sibuk menyiapkan makanan dan rutinitas sehari-hari, mereka tidak melihat adanya barang-barang yang menumpuk.

Cobalah melihat dapur seolah-olah Anda baru pertama kali melihatnya. Kemungkinan besar Anda akan melihat banyak barang yang sebenarnya tidak perlu dipajang di atas meja dapur dan permukaan lainnya.

Manfaatkan kesempatan ini untuk mengatur barang-barang di dalam lemari dan dapur.  

Baca juga: 5 Barang Ini Harus Disingkirkan dari Dapur Minimalis, Kenapa?

Menggunakan sedikit warna 

Selanjutnya, cara menciptakan dapur minimalis yang cantik dan fungsional adalah menggunakan warna yang sedikit.

Desain interior minimalis menggunakan filosofi sederhana, yakni lebih sedikit, lebih baik. Ada berbagai elemen dekorasi yang bisa Anda minimalkan.

Penggunaan warna adalah salah satunya. Jika Anda tidak berlebihan dalam memilih warna dan menjaga palet tetap terkendali, Anda akan dengan mudah mencapai estetika minimalis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketahui, Ini Penyebab dan Cara Mengobati Kucing Flu

Ketahui, Ini Penyebab dan Cara Mengobati Kucing Flu

Pets & Garden
Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Penyebab dan Gejala Infeksi Parasit pada Burung Peliharaan

Pets & Garden
Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Kucing Memiliki Sembilan Nyawa, Mitos atau Fakta?

Pets & Garden
7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

7 Tanaman Hias yang Dapat Tumbuh di Ruangan Minim Cahaya Matahari

Pets & Garden
5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

5 Cara Mencegah Ular Masuk ke Kolam Renang

Housing
6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

6 Bunga yang Cocok Ditanam pada Musim Panas

Pets & Garden
Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Catat, Ini 5 Tips Meningkatkan Keamanan Rumah

Housing
Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Cara Menghilangkan Bau Tak Sedap di Mesin Cuci

Do it your self
Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Gejala, Penyebab, dan Cara Mengobati Kucing Cacingan

Pets & Garden
6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

6 Cara Menghias Rak Buku agar Terlihat Lebih Menarik

Decor
Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Cara Membersihkan Noda Air di Permukaan Kayu, Bisa Pakai Mayones

Do it your self
Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Cara Membersihkan Humidifier untuk Mencegah Jamur dan Bakteri

Do it your self
Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Cara Memangkas Bunga Mawar dengan Benar

Pets & Garden
Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Cara Memanfaatkan Bunga dari Taman untuk Dekorasi Rumah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Cara Menghilangkan Noda Slime pada Pakaian

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com