Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Barang yang Harus Ada di Ruang Cuci, Apa Saja?

Kompas.com - 28/02/2024, 20:54 WIB
Siti Nur Aeni

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ruang cuci merupakan ruangan penting yang harus ada di rumah. Sesuai dengan namanya, ruangan ini digunakan untuk mencuci pakaian. 

Namun, terkadang ada juga yang menjadi ruang cuci sebagai area untuk mengeringkan pakaian, baik menggunakan mesin maupun cahaya alami. 

Sebagai ruangan yang fungsional, terdapat beberapa perlengkapan laundry yang harus ada di dalam ruang cuci. Dilansir dari Homes and Gardens, Rabu (28/2/2024), berikut ini beberapa barang yang harus ada di ruang cuci

Baca juga: Catat, Ini 7 Barang yang Tidak Boleh Disimpan di Ruang Cuci Baju

Detergen

ilustrasi detergen bubuk dan cairShutterstock/New Africa ilustrasi detergen bubuk dan cair

Salah satu barang yang harus ada di dalam ruang cuci yaitu detergen cuci. Setidaknya ada dua jenis detergen yang bisa dipilih, yaitu detergen berbahan dasar enzim dan detergen bebas enzim. 

Pemilihan bahan detergen bisa disesuaikan dengan jenis kain yang akan dicuci. Taylor Robinson dari Heritage Park Laundry mengatakan bahwa detergen berbahan dasar enzim cocok untuk mencuci pakaian berbahan poliester, rayon, kapas, dan lain sebagainya. 

Sedangkan detergen non enim yang lembut lebih cocok untuk membersihkan pakaian dari bahan alami seperti wol, sutra, atau linen. 

Baca juga: Selain Pakaian, Ini 7 Benda yang Bisa Dibersihkan dengan Detergen

Penghilang noda

Selain detergen, penghilang noda juga termasuk barang yang harus ada di ruang cuci. Akan tetapi, tidak semua bahan penghilang noda aman untuk pakaian. 

Sebaiknya tidak menggunakan pemutih klorin. Sebab, klorin tergolong sebagai bahan kimia keras yang bisa memudarkan warna dan membuat pakaian putih menjadi kuning. 

Sebagai gantinya, gunakan pemutih oksigen karena relatif lebih aman. Taylor Robinson mengatakan molekul oksigen efektif untuk menghilangkan noda setelah dilarutkan dalam air hangat. 

Tak hanya digunakan untuk menghilangkan noda pada pakaian, pemutih oksigen juga bisa digunakan untuk membersihkan barang-barang di rumah seperti furnitur luar ruangan hingga karpet. 

Baca juga: Bikin Rusak, Ini 7 Benda yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Pemutih

Cuka putih

Cuka putih merupakan bahan pembersih alami yang mudah ditemukan. Cuka bisa membantu mencerahkan pakaian hingga menghilangkan noda membandel dan membunuh jamur. 

Hal itulah yang membuat cuka perlu ada di dalam ruang cuci. Namun, berhati-hatilah saat mencuci menggunakan cuka. 

Sebab, menggunakan terlalu banyak cuka setiap mencuci, lama-kelamaan bisa merusak karet di mesin cuci

Mesin cuci

Ilustrasi ruang cuci bajuShutterstock Ilustrasi ruang cuci baju

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com