Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Cara Mendekorasi Kamar Tidur agar Nyaman dan Menarik

Kompas.com - 12/05/2023, 17:59 WIB
Dominikus Wirawan Kuncorojati,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Bob Vila

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Kamar tidur merupakan tempat beristirahat, bersantai, dan memulihkan diri setelah sehariank menjalani rutinitas.

Kamar tidur juga menjadi tempat yang banyak digunakan untuk menghabiskan waktu. Maka itu, penting menata dan mendekorasi kamar tidur dengan baik sehingga memiliki suasana nyaman. 

Dilansir dari Bob Vila, Jumat (12/5/2023), berikut enam langkah mendekorasi kamar tidur agar nyaman dan menarik.

Baca juga: 9 Kesalahan Dekorasi yang Bikin Kamar Tidur Tampak Sempit

Tambahkan warna 

Ilustrasi kamar tidur dengan balok kayu pada plafon.Shutterstock/Justin_Krug Ilustrasi kamar tidur dengan balok kayu pada plafon.
Memilih warna cat kamar tidur adalah salah satu hal penting membangun suasana nyaman. Warna-warna dengan nada dingin, seperti biru, abu-abu, hijau pucat, akan menciptakan suasana tenang serta santai.

Cat putih bernada dingin juga memiliki efek serupa. Warna-warna bernada hangat cenderung lebih menyegarkan sehingga mereka yang membutuhkan dorongan energi ekstra pada pagi hari dmemilih kuning pucat atau putih hangat. 

Pertimbangkan pula menambahkan wallpaper. Pilih motif yang tak lekang waktu.

Baca juga: 6 Warna Kamar Tidur Terbaik untuk Suasana Tenang dan Tidur Nyenyak

Memilih furnitur yang sesuai

Langkah selanjutnya adalah menambahkan furnitur. Tempat tidur bukan hanya bagian terpenting dalam kamar, tapi juga sebagai titik pusat visual.

Jika kamar tidur memiliki cukup ruang, pertimbangkan menggunakan tempat tidur berukuran besar untuk lebih banyak keleluasaan dan memastikan tidur nyenyak.

Pili bingkai tempat tidur yang sesuai dengan estetika ruangan dan pertimbangkan meja nakas dan lemari.

Baca juga: 5 Cara Memilih Furnitur yang Tepat untuk Ruangan di Rumah

Pencahayaan yang tepat

Keseimbangan antara cahaya alami dan cahaya buatan merupakan salah satu langkah penting mendekorasi kamar tidur.

Pertimbangkan jumlah cahaya alami yang diterima ruangan. Untuk memaksimalkan cahaya alami, pilih gorden tipis.

Pertimbangkan berinvestasi pada tirai blackout yang menghalangi cahaya luar ruangan, yang tidak diinginkan untuk menciptakan lingkungan lebih tenang.

Baca juga: 5 Cara Menghadirkan Pencahayaan di Kamar Tidur

Lampu overhead memberikan cahaya ambient, tapi bisa terlalu terang. Karena itu, penting menyertakan pencahayaan sekunder saat mendekorasi kamar tidur.

Anda dapat menggunakan lampu di samping tempat tidur dalam bentuk lampu dinding atau lampu meja. Jika memungkinkan, pasang sakelar peredup di kamar tidur agar tingkat cahaya dapat disesuaikan.

Berinvestasi pada tempat tidur berkualitas

Ilustrasi kamar tidur dengan nuansa hijau dan gorden warna putih.Shutterstock/Ground Picture Ilustrasi kamar tidur dengan nuansa hijau dan gorden warna putih.
Untuk membuat tempat tidur senyaman mungkin, penting berinvestasi pada kasut berkualitas tinggi. Setelah itu, pilih bantal yang tepat, seprai, selimut, dan duvet cover jika diperlukan. 

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com