Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Penyebab Kucing Kehilangan Berat Badan, Stres hingga Penyakit Serius

Kompas.com - 05/04/2023, 11:53 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber The Spruce

Peningkatan rasa haus dan buang air kecil adalah salah satu tanda pertama yang terlihat ketika kucing mengalami masalah ginjal, diikuti dengan hilangnya nafsu makan, penurunan berat badan, dan kelesuan.

Penyakit ginjal kronis tidak dapat disembuhkan dan kerap ditangani secara medis dengan obat-obatan, perubahan pola makan, serta suplementasi cairan. 

Baca juga: 10 Ras Kucing Termahal di Dunia, Ada yang Mencapai Miliaran

Diabetes

Ilustrasi kucing British shorthair.Shutterstock/Elenia Photo Ilustrasi kucing British shorthair.
Diabetes mellitus adalah penyakit umum lainnya yang dapat menyerang kucing. Gangguan endokrin ini mempengaruhi kemampuan pankreas untuk memproduksi insulin, hormon yang diperlukan untuk mengatur glukosa darah. 

Penyakit ini dapat menjadi penyebab kucing kehilangan berat badan. Selain itu, tanda-tanda diabetes meliputi peningkatan nafsu makan, haus, dan buang air kecil serta kelesuan.

Diabetes biasanya ditangani dengan insulin, perubahan pola makan, konsumsi obat. Beberapa kucing bahkan akan kembali normal setelah beberapa bulan pengobatan. 

Baca juga: Hati-hati, Ini 5 Kucing Paling Mematikan di Dunia

Masalah pencernaan

Masalah apa pun pada saluran pencernaan dapat menajdi penyebab kucing kehilangan berat badan. Masalah pencernaan dapat mengurangi nafsu makan serta mencegah saluran pencernaan mencerna makanan dan menyerap nutrisi dengan baik sehingga menyebabkan penurunan berat badan. 

Beberapa masalah pencernaan yang terlihat pada kucing meliputi parasit usus, penyakit radang usus, pankreatitis, masalah pankreas lainnya, bahkan kanker pada saluran pencernaan. 

Pengobatan parasit GI dapat dilakukan sesederhana memberikan obat cacing pada kucing. 

Baca juga: Kenali, 6 Penyebab Induk Kucing Tidak Mau Menyusui Anaknya

Masalah gigi

Ilustrasi kucing British shorthair.Shutterstock/PHOTOCREO Michal Bednarek Ilustrasi kucing British shorthair.
Masalah gigi dan mulut dapat menyebabkan rasa sakit luar biasa dan menjadi penyebab kucing kehilangan berat badan.

Masalah gigi yang umum terjadi pada kucing meliputi penyakit periodontal, lesi resorptif, dan fraktur gigi.

Beberapa kucing mengalami stomatitis, yaitu peradangan yang menyakitkan pada mulut dan gusi kucing yang mungkin disebabkan kekebalan tubuh.

Tanda-tanda masalah gigi, termasuk bau mulut, air liur, mengais-ngais mulut, bahkan pendarahan mulut. 

Untuk mengobatinya, dokter hewan akan membius kucing, lalu melakukan pembersihan, pemeriksaan, dan perawatan gigi secara profesional jika diperlukan. Beberapa kucing mungkin memerlukan pembedahan mulut atau pencabutan gigi. 

Baca juga: Mengenal Kucing Caracal yang Eksotis Asal Afrika, Bisakah Dipelihara?

Kanker

Ilustrasi kucing exotic shorthair.Shutterstock/Akifyeva S Ilustrasi kucing exotic shorthair.
Sama dengan manusia, kucing dapat terserang kanker di mana saja pada tubuhnya. Kanker dapat terlihat atau tidak terlihat dalam bentuk tumor.

Limfoma adalah salah satu kanker yang umum ditemukan pada kucing dan dapat hidup di saluran pencernaan, mulut, serta sistem limfatik.

Sebagian besar bentuk kanker pada akhirnya akan menyebabkan rasa tidak enak badan, lesu, nyeri, pengecilan otot, kehilangan nafsu makan, dan menjadi penyebab kucing kehilangan  berat badan secara keseluruhan. 

Baca juga: Jangan Salah, Ini 4 Perbedaan Kucing Bombay dan Kucing Hitam

Stres

Kucing bisa sangat sensitif terhadap perubahan di rumah. Namun, karena kerap pandai menyembunyikan tanda-tanda stres yang tampak dari luar, kucing peliharaan dapat mengalami gejala lebih besar di kemudian hari.

Setiap pemicu stres lingkungan dapat menyebabkan kecemasan dan stres pada kucing peliharaan. Berkurangnya nafsu makan adalah tanda umum dari stres dan pada akhirnya akan menyebabkan kucing mengalami penurunan berat badan.

Nah, itu dia sejumlah masalah kesehatan yang dapat menjadi penyebab kucing kehilangan berat badan. Untuk mengobatinya dan mencegah dampak lebih buruk, segera membawa kucing peliharaan ke dokter hewan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com