Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simak, Cara Membersihkan Mesin Cuci dengan Sitrun atau Asam Sitrat

Kompas.com - 17/02/2023, 14:55 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

Sumber Hunker

JAKARTA, KOMPAS.com - Mesin cuci sering kali terlupakan dalam rutinitas pembersihan rumah. Padahal, mesin cuci dapat menampung dan menumpuk kotoran karena endapan mineral dan residu sabun dari waktu ke waktu.

Penumpukan ini dapat membuat mesin cuci kurang hemat energi, dan bahkan dapat menyebabkan mesin cuci rusak.

Dikutip dari Hunker, Jumat (17/2/2023), untuk membersihkan mesin cuci, Anda dapat menambahkan asam sitrat atau sitrun ke siklus pencucian kosong. Asam sitrat akan melarutkan endapan mineral, kotoran, dan buih sabun yang menempel.

Baca juga: Jangan Asal, Begini Cara Membersihkan Mesin Cuci Pakai Cuka

Ilustrasi membersihkan mesin cuci.SHUTTERSTOCK/ALEKS333 Ilustrasi membersihkan mesin cuci.

Berikut cara membersihkan mesin cuci dengan sitrun atau asam sitrat.

1. Kosongkan mesin cuci

Pastikan mesin cuci dalam keadaan kosong sebelum dibersihkan. Keluarkan semua pakaian dari mesin cuci.

2. Tuangkan sitrun

Tuang 1 cangkir sitrun atau asam sitrat ke dalam tabung mesin cuci.

3. Jalankan siklus pencucian di mesin cuci

Jalankan siklus pencucian penuh pada pengaturan terpanas yang tersedia di mesin cuci. Bagian agitasi dari siklus akan menyebarkan asam ke seluruh tabung mesin cuci, dan siklus bilas akan menghilangkan sisa endapan dan buih sabun.

Baca juga: Cara Memilih Mesin Cuci Berkualitas Sesuai Kebutuhan

4. Bilas

Jalankan siklus pembilasan terakhir untuk menghilangkan residu asam sitrat sebelum Anda mencuci pakaian.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com