Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Ide Murah Meriah Dinding Aksen yang Membuat Ruangan Terlihat Mewah

Kompas.com - 29/01/2023, 09:00 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Dinding aksen dapat menjadi salah satu cara mudah dan murah untuk membuat dampak besar di ruang mana pun di rumah.

Dinding aksen dapat mengubah tampilan ruangan, membuat rumah terlihat lebih menonjol, serta menjadi titik fokus ruangan, terutama untuk ruangan yang didominasi warna netral seperti putih, hitam, cream, dan abu-abu.   

Baca juga: 9 Ide Menghadirkan Dinding Aksen di Rumah Tanpa Mengecat

Dinding aksen biasanya memiliki tampilan cukup kontras dari warna dinding lainnya, benda dekorasi, dan furnitur di sekitarnya. 

Warna adalah cara paling murah untuk membuat dinding aksen, tapi ada banyak cara lain yang penuh gaya untuk menyesuaikan ruangan tanpa menghabiskan anggaran dekorasi.

Nah, dilansir dari The Spruce, Minggu (29/1/2023), berikut sejumlah ide murah meriah  dinding aksen yang membuat ruangan terlihat mewah. 

Pilih warna cat

Ilustrasi ruang tamu dengan dinding aksen warna biru. SHUTTERSTOCK/PIXEL-SHOT Ilustrasi ruang tamu dengan dinding aksen warna biru.
Menciptakan dinding aksen yang menakjubkan hanya membutuhkan sedikit lebih dari satu galon cat dan waktu satu sore untuk mengecat ruangan.

Memilih warna cat dinding aksen yang tepat sangat penting karena akan menjadi titik fokus ruangan. Jika warna dinding yang ada saat ini adalah warna hangat, sebaiknya memilih warna dinding yang hangat.

Berhati-hatilah dengan warna netral karena memiliki warna dasar yang dapat membuat dinding aksen terlihat tidak pada tempatnya.

Baca juga: Ingin Memiliki Dinding Aksen di Rumah? Pertimbangkan Hal Ini

 

Tambahkan tirai

Lupakan cat dan wallpaper. Menggunakan gorden panjang, dari lantai ke plafon, dapat menambah kesan drama yang tak terduga pada sebuah ruangan.

Tirai putih ini mengalir dengan dinding lainnya, tapi kainnya memberikan tekstur yang tetap menciptakan dinding aksen yang sempurna.  

Pilih motif berani 

Jika senang mengadakan pesta makan malam bersama keluarga atau teman-teman, aksen dinding yang memulai percakapan dengan motif berani dan penuh warna seperti motif bunga warna-warni ini akan mengatur suasana serta meningkatkan suasana hati. 

Baca juga: 6 Inspirasi Warna Dinding Aksen untuk Setiap Ruangan

Coba wallpaper sementara

Ilustrasi wallpaper.SHUTTERSTOCK / Vadym Andrushchenko Ilustrasi wallpaper.
Wallpaper temporer adalah wallpaper yang trendi, ramah anggaran, dapat dilepas, dan tidak memerluka air untuk menggantungnya.

Anda bisa bersenang-senang dengan pola dan warna yang mungkin tidak ingin digunakan secara permanen.

Wallpaper temporer sangat cocok jika menyukai tampilan penuh gaya tanpa komitmen. Anda bisa membuat dinding aksen di area pintu masuk rumah, belakang kepala tempat tidur, atau  ruangan yang tidak memiliki fitur arsitektur yang nyata.

Memilih pola wallpaper yang berani dengan garis-garis vertikal dapat membuat plafon terlihat lebih tinggi dan garis-garis horizontal membuat ruangan terlihat lebih besar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

5 Barang yang Tidak Boleh Dibuang Saat Merapikan Rumah

Housing
Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Hindari, Ini 5 Kesalahan Menerapkan Warna di Rumah

Decor
Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Cara Membersihkan Sedotan Stainless Steel dengan Benar

Do it your self
6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

6 Benda yang Dapat Dibersihkan dengan Minyak Zaitun

Housing
6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

6 Jenis Burung yang Bisa Berbicara, Unik dan Menyenangkan

Pets & Garden
Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Cara Membersihkan Mesin Nespresso dengan Benar

Do it your self
5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

5 Jenis Pelapis Dinding Terbaik, Apa Saja?

Housing
Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Cara Membersihkan Sol Sepatu agar Tidak Bau

Do it your self
5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

5 Cara Membersihkan Tempat Tidur Anjing yang Benar

Pets & Garden
5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

5 Spesies Burung yang Memiliki Sifat Ramah

Pets & Garden
6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

6 Ide Ruang Kerja Bergaya Bohemian yang Cantik dan Nyaman

Decor
6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

6 Ide Ruang Keluarga yang Nyaman di Ruang Bawah Tanah

Decor
Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Hindari, Ini 7 Kesalahan Pencahayaan Ruangan yang Sering Dilakukan

Decor
5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

5 Tanaman yang Tidak Boleh Ditanam di Halaman Rumah

Pets & Garden
Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Cara Membersihkan Bagian Luar Rumah dengan Mudah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com