Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Memasang Patio di Rumah

Kompas.com - 24/10/2022, 15:15 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki patio atau teras di halaman belakang rumah menawarkan sejumlah keuntungan.

Selain menjadi tempat nongkorong yang santai dan menyenangkan, patio juga menambah keindahan eksterior rumah, memperluas ruang hunian, serta meningkatkan nilai rumah atau properti Anda. 

Baca juga: Simak, Tips Mudah Membersihkan Area Patio Berlantai Beton

Patio juga dapat digunakan untuk tempat berkumpul, berpesta, barbercue, dan makan malam keluarga di luar ruangan. 

Namun, memasang patio di halaman belakang rumah memerlukan sejumlah hal untuk memperoleh desain yang menarik dan mengundang. 

Nah, dilansir dari My Decorative, Senin (24/10/2022), berikut sejumlah hal yang perlu dipertimbangkan sebelum memasang patio di halaman rumah.  

Baca juga: 7 Tips Menghias Patio dengan Tanaman Hias, Apa Saja?  

Tujuan dan kebutuhan patio 

Ilustrasi patio.SHUTTERSTOCK / Photographee.eu Ilustrasi patio.
Apakah Anda akan menggunakan patio untuk berpesta atau kumpul-kumpul? Atau aingin bersantai dan berjemur setiap hari? Apakah menginginkan dapur luar ruangan dan ruang makan ke teras Anda?

Apa pun kebutuhannya, Anda harus mempertimbangkan semuanya sebelum membuat patio. Teras yang dipilih harus sesuai dengan kebutuhan Anda.

Jika membutuhkan teras dengan perawatangrendah, Anda dapat menggunakan desain teras yang tidak memerlukan banyak perawatan.

Anda bisa mendapatkan teras tergantung pada faktor-faktor seperti ukuran, anggaran, gaya, dan lokasi. Jika bersedia menghabiskan banyak uang, Anda bisa menambahkan beberapa peningkatan.  

Baca juga: 7 Tips Menghadirkan Patio Minimalis di Halaman Rumah  

Teras berdiri bebas Vs teras perpanjangan ke rumah

Apakah ingin teras yang merupakan struktur berdiri bebas atau perpanjangan rumah Anda? Struktur teras perpanjangan dari rumah pada dasarnya adalah memaksimalkan ruang rumah Anda.

Dengan teras perpanjangan ini, Anda mendapatkan kebebasan menikmati waktu di luar ruangan terlepas dari cuaca.

Sebaliknya, struktur teras berdiri bebas dapat dipasang di lokasi mana pun di area luar ruangan. Jadi, jika ingin memasangnya di dekat taman bunga, itu bisa dilakukan dengan mudah selama memiliki banyak ruang. 

Baca juga: 6 Pilihan Keramik Dinding Teras, dari Motif Marmer Hingga Batu Alam 

Pertimbangkan atap patio 

Ilustrasi patio berlantai beton.SHUTTERSTOCK / Artazum Ilustrasi patio berlantai beton.
Menambahkan atap dapat membuat teras praktis dan menarik secara visual. Selain itu, melindungi dari panas matahari, hujan lebat, dan angin kencang sehingga bisa melakukan kegiatan di patio tanpa kerumitan.

Atap yang kokoh dan tahan lama juga dapat menjaga teras terlindung dari kerusakan akibat sinar matahari, hujan, atau kelembapan, yang berarti semua furnitur akan tetap terjaga baik.

Secara keseluruhan, atap adalah tambahan bagus patio di halaman rumah. Pastikan memilih material atap teras yang tahan hujan dan panas. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com