Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/08/2022, 20:15 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Cuteness

JAKARTA, KOMPAS.comHewan peliharaan seperti anjing dan kucing sama-sama membutuhkan air untuk tetap terhidrasi dan kesehatannya terjaga.

Namun, tidak dapat dipungkiri bahwa terkadang pemilik lupa mengisi kembali mangkuk air hewan peliharaan

Baca juga: Apakah Boleh Kucing Minum dari Mangkuk Kloset?

Walhasil, hewan mencari sumber air lain seperti keran wastafel. Bahkan, ada hewan peliharaan yang nekat meminum air kloset karena lebih mudah didapat.

Lantas, apakah ini aman untuk sahabat bulu?

Dikutip dari Cuteness, Rabu (31/8/2022), setiap anjing atau kucing memiliki alasan tersendiri mengapa meminum air dari kloset. Namun, sebagian besar karena mereka menyukai air yang segar, dingin, dan tersedia.

American Kennel Club, badan pengasuhan anjing Amerika Serikat, mengatakan menyiram kloset menghasilkan lebih banyak air tawar daripada apa pun yang ditemukan anjing atau kucing di dalam mangkuknya.

Baca juga: Perlukah Menjauhkan Mangkuk Makanan Kucing dari Mangkuk Air?

Kloset yang terbuat dari bahan porselen dapat menjaga air tetap pada suhu dingin. Faktanya, air yang tergenang di dalam kloset sepanjang hari cukup mengundang bagi sahabat bulu yang haus.

Hewan peliharaan yang tidak mendapat akses reguler ke air segar dalam mangkuknya cenderung akan meminum air kloset. 

Sementara untuk kucing yang sering menyukai air bergerak, mereka melihat air yang mengalir di dalam kloset lebih menarik. 

Baca juga: 4 Tanda Kloset Harus Diganti, Salah Satunya jika Sering Mampet

Apakah air kloset berbahaya?

Ilustrasi kucing minum air keran. SHUTTERSTOCK/KRAKENIMAGES.COM Ilustrasi kucing minum air keran.

Dalam banyak kasus, air kloset tidak berbahaya, tapi bagaimana pun dapat mengancam  kesehatan sahabat bulu, tergantung pada beberapa hal.

Pertama, kebersihan mangkuk kloset dapat menentukan seberapa aman air di dalamnya. Ironisnya, barang-barang yang digunakan untuk membersihkan kloset mungkin beracun bagi hewan peliharaan.

Bahan kimia keras dalam produk pembersih dapat tertinggal di mangkuk kloset dan menyebabkan efek samping ketika tertelan, di antaranya sakit perut, diare, dan saluran pencernaan yang teriritasi.

Baca juga: 12 Fakta Menarik Anjing French Bulldog, Tidak Berasal dari Perancis

American Veterinary Medical Association menambahkan, obat-obatan yang baru dibuang ke mangkuk kloset dapat membuat air menjadi berbahaya bagi hewan peliharaan meski sudah menyiramnya.

Selain itu, beberapa bakteri dapat ditemukan di air kloset seperti e-coli dan giardia, yang dapat menyerang anjing dan kucing. Bakteri-bakteri ini biasanya hanya ditemukan di air yang tergenang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com