Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Desain Bergaya Japandi dan Cara Menerapkannya di Rumah

Kompas.com - 12/05/2022, 17:14 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com – Penyuka konsep desain interior minimalis sudah pasti tidak asing dengan gaya Japanese dan Skandinavia.  

Dua gaya desain interior ini lekat dengan konsep minimalis yang mengusung penggunaan furnitur serbaguna, pemilihan warna netral yang memberi kesan rapi, serta ruangan bebas pernak-pernik karena dapat membuat berantakan.

Baca juga: Desain Japandi Masih Jadi Primadona di Indonesia

Baik itu Japanese maupun Skandinavia sama-sama menawarkan tampilan ruangan yang sederhana, penuh dengan elemen alami, serta kenyamanan.

Jika sebelumnya orang-orang hanya bisa memilih salah satu dari dua gaya interior itu, kini mereka bisa menggabungkannya dengan mengusung gaya desain interior bernama Japandi.

Apa itu gaya Japandi?

Konsep rumah Japandi yang tengah hype di Indonesia. KOMPAS.com/RENI SUSANTI Konsep rumah Japandi yang tengah hype di Indonesia.

Disadur dari The Spruce, Kamis (12/5/2022), Japandi adalah penggabungan gaya desain interior antara Japanese dan Skandinavia.

Leni Calas dari Ward 5 Design menjelaskan, Japandi adalah desain yang menggabungkan fungsionalitas Skandinavia dengan gaya minimalis perdesaan khas Japanese. Penggabungan ini hadir untuk menciptakan nuansa seni, alami, dan kesederhanaan. 

Kedua desain ini menciptakan perpaduan yang sempurna antara fungsi dan bentuk, dengan fokus pada garis yang bersih, ruangan yang cerah, serta warna-warna terang.

Baca juga: Japandi, Konsep Rumah yang Cocok Diterapkan Selama Pandemi Covid-19

Elemen dalam Japandi

Calas menuturkan, elemen dalam desain Japandi memiliki banyak material alami, warna kalem (muted colors), garis-garis yang bersih, dan perabotan yang minimal, tetapi berkualitas.  

Selain itu, untuk pilihan palet warna, desain Japandi lebih memilih warna dan cat netral untuk melengkapi furnitur dan aksesori. Selain itu, memilih palet warna yang menenangkan, tenang, dan damai. 

Akan tetapi, ada pula warna-warna cerah yang dapat digabungkan dengan gaya Japandi. Bahkan, apabila mengombinasikannya dengan tepat, akan menawarkan tampilan yang halus.

Japandi menekankan keberlanjutan. Prevalensi dari material alami dan desain sederhana menjadikannya sebagai gaya dekorasi yang ramah lingkungan.

Baca juga: Ingin Mendekorasi Rumah Kecil? Pilih Furnitur Bergaya Japandi

Menggabungkan hygee dan wabi-sabi 

Ilustrasi ruang tamu bergaya Japandi.SHUTTERSTOCK/FOLLOWTHEFLOW Ilustrasi ruang tamu bergaya Japandi.

Dalam desain Skandinavia, ada istilah “hygge” atau gagasan akan kenyamanan. Artinya, rumah harus menjadi tempat perlindungan dan memberi rasa nyaman setiap kali memasukinya.

Gagasan “hygge” ini digabungkan dengan gagasan Japanese, yakni “wabi-sabi”, yang berarti ada keindahan dalam ketidaksempurnaan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com