Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Terbaik Menghilangkan Goresan pada Piring Putih

Kompas.com - 01/05/2022, 03:49 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

Sumber The Kitchn

JAKARTA, KOMPAS.com - Seiring penggunaan yang terus-menerus, piring putih yang kamu andalkan untuk meletakkan makanan bisa mendapatkan goresan yang tak diinginkan.

Ketika permukaan piring putih tergores atau menjadi lecet, ini akan membuat tampilannya kurang menarik.

Untungnya, goresan di permukaan piring putih dapat dihilangkan hingga sepenuhnya dengan beberapa cara.

Baca juga: 4 Keuntungan Mencuci Piring Menggunakan Sarung Tangan Karet

Dilansir dari The Kitchn, Minggu (1/5/2022), pada artikel ini akan dijelaskan mengenai cara terbaik untuk menghilangkan goresan atau lecet di piring putih.

Ilustrasi mencuci piringShutterstock/sukiyaki Ilustrasi mencuci piring
Pilihan untuk menghilangkan goresan di piring putih

Kamu memiliki dua opsi untuk menghilangkan goresan di piring putih, yakni menggunakan krim tartar maupun soda kue.

Krim tartar dan soda kue adalah pembersih abrasif yang cukup ringan dan berfungsi dengan baik untuk menghilangkan goresan yang sangat ringan dan memudarkan goresan yang lebih gelap.

Cara menghilangkan goresan di piring putih

Pilih pembersih abrasif yang kamu inginkan dan taburkan dengan murah hati di atas permukaan piring yang tergores.

Baca juga: Hati-hati, Ini 5 Penyebab Mesin Pencuci Piring Kebakaran

Buat pasta dengan menambahkan beberapa tetes air, lalu gosok perlahan dengan serbet basah.

Oleskan pasta ke seluruh permukaan piring yang tergores, lalu diamkan selama satu atau dua menit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com