Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/11/2021, 10:23 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Posisi meja kerja, baik di kantor maupun di rumah, berperan penting dalam menciptakan feng shui yang baik. Ini juga melambangkan peluang karier dan bisnis, sehingga Anda harus menempatkannya di tempat strategis yang baik, yang biasa dikenal dengan posisi komando.

Aturan ini berlaku di mana saja, terlepas dari apakah Anda berada di kantor atau bahkan jika Anda bekerja dari rumah.

Dilansir dari Feng Shui Beginner, Rabu (17/11/2021), ada beberapa lokasi meja kerja yang harus dihindari jika memungkinkan. Salah satunya adalah duduk dengan meja kerja menghadap jendela.

Baca juga: 8 Tips Feng Shui Balkon untuk Kekayaan dan Keberuntungan

Ilustrasi ruang kerja di rumah, meja kerja di rumah. PEXELS/TARYN ELLIOTT Ilustrasi ruang kerja di rumah, meja kerja di rumah.

Mengapa meja kerja menghadap jendela tidak bagus menurut feng shui?

Adalah baik untuk memiliki jendela di samping meja kerja Anda, bukan di depan.

Sangat menggoda untuk menempatkan meja kerja menghadap ke jendela karena Anda dapat menikmati pemandangan di luar, jika memilikinya.

Namun, Anda mungkin mudah terganggu oleh gerakan apa pun di luar jendela dan mungkin menunda menyelesaikan pekerjaan tepat waktu.

Lebih buruk lagi jika Anda menghadapi sudut tajam sebuah bangunan, kompresor AC di sekitar Anda, dan lainnya yang menghasilkan panah beracun yang mengarah langsung ke Anda.

Baca juga: 3 Tips Menghadirkan Kebahagiaan dalam Rumah Lewat Feng Shui

Selain itu, jika meja kerja menghadap ke jendela, Anda akan mengalami kelelahan mata atau ketidaknyamanan yang disebabkan oleh silaunya cahaya alami.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com