Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 22/09/2021, 21:20 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Korsleting listrik kerap menjadi penyebab utama terjadinya kebakaran rumah atau pada sebuah bangunan.

Karena itu, setiap penghuni rumah harus selalu waspada terhadap sistem kelistrikan maupun peralatan listrik yang digunakan.

Untuk mencegah risiko korsleting listrik yang mengakibatkan kebakaran rumah, ada beberapa hal yang perlu dilakukan.

Dilansir dari beberapa sumber, Rabu (22/9/2021), berikut ini tips mencegah korsleting listrik di rumah. 

Baca juga: Penyebab Korsleting Listrik dan Cara Mengatasinya

Gunakan peralatan listrik yang berkualitas

Salah satu langkah penting mencegah korsleting listrik di rumah adalah menggunakan peralatan listrik yang berkualitas.

Pastikan kabel, stopkontak, steker, atau saklar yang digunakan memiliki standar nasional Indonesia (SNI). 

Baca juga: Perhatikan, 5 Permasalahan Listrik ini Tidak Boleh Disepelekan

Jangan menumpuk banyak steker pada satu stopkontak

Ilustrasi listrik, tagihan listrik, penggunaan listrikShutterstock Ilustrasi listrik, tagihan listrik, penggunaan listrik
Hindari stopkontak di rumah terhubung dengan banyak steker peralatan elektronik, terutama untuk peralatan elektronik yang memiliki daya besar.

Sebab, hal ini dapat memicu korsleting listrik hingga menyebabkan kebakaran rumah. Stopkontak yang dibebani dengan berbagai peralatan elektronik bisa hangus dan gosong.

Karena itu, kamu harus lebih memahami peralatan listrik yang digunakan sehari-hari. 

Baca juga: Cara Menghemat Tagihan Listrik karena Penggunaan AC

Segera ganti kabel listrik yang rusak atau terkelupas

Jika kabel listrik mengalami kerusakan atau terkelupas, segera menggantinya dengan yang baru. Jangan menggunakan kabel listrik yang sudah rusak atau mengelupas karena dapat meningkatkan risiko kebakaran.

Jauhkan sumber listrik dan peralatan elektronik dari air

Air bisa menjadi penghantar listrik yang baik sekaligus penyebab korsleting listrik. Untuk itu, jauhkan sumber listrik dan semua peralatan elektronik di rumah dari air. 

Baca juga: 3 Penyebab Kebakaran Rumah akibat Listrik dan Cara Mencegahnya

Tata dengan rapi kabel yang digunakan

Cara lain mencegah korsleting listrik adalah menata kabel listrik yang digunakan dengan rapi. Hindari menggulung kabel agar kabel listrik bisa lebih lama digunakan. 

Rawatlah instalasi listrik secara berkala

Perawatan instalasi listrik secara berkala penting dilakukan untuk mengetahui kerusakan pada kabel atau peralatan listrik.

Bila memungkinkan, gantilah seluruh jalur instalasi listrik setiap lima tahun sekali agar semakin aman. Dengan demikia, dapat mencegah korsleting listrik. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com