Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Kesalahan yang Sering Dilakukan saat Mendekorasi Kamar Mandi

Kompas.com - 08/09/2021, 19:40 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

Sumber decor tips

JAKARTA, KOMPAS.com- Kamar mandi harusnya jadi tempat untuk relaksasi dan memanjakan diri setelah seharian beraktivitas di luar ruangan. Tak jarang, kamar mandi juga dijadikan sebagai tempat menjadi inspirasi.

Oleh karena itu, dekorasi, furnitur, dan desain untuk kamar mandi sebaiknya dipilih dengan tepat dan penuh pertimbangan.

Meski begitu, ada banyak kesalahan umum yang tanpa disadari sering dilakukan seseorang ketika sedang mendekorasi kamar mandi.

Baca juga: 5 Cara Ampuh dan Mudah Menghilangkan Bau Tak Sedap di Kamar Mandi

 

Tentunya, kesalahan-kesalahan ini akan mengganggu kenyamanan dan keindahan kamar mandimu.

Pasti kamu tak ingin bukan hal tersebut terjadi pada kamar mandimu? Agar tak salah mendekorasi kamar mandi, melansir dari Decortips pada Rabu (8/9/2021) berikut ini lima kesalahan yang sering dilakukan saat mendekorasi kamar mandi.

Baca juga: Manfaat Memiliki Kamar Mandi di Luar Ruangan dan Cara Menatanya

Tidak ada pencahayaan alami

Jika ada tempat yang paling membutuhkan cahaya di dalam rumahmu, maka itu adalah kamar mandi. Sebaiknya gunakan cahaya alami, atau setidaknya cahaya yang tampak alami.

Dengan begitu, pandanganmu terhadap kamar mandi akan tampak lebih menyejukkan dan menyesuaikan dengan cahaya matahari ketika keluar dari kamar mandi.

Selain itu, kamu juga bisa menambahkan lampu LED di sekitar cermin kamar mandi agar dapat pantulan kaca jelas.

Baca juga: 5 Cara Murah Menyegarkan Tampilan Kamar Mandi

Memilih tirai shower asal-asalan

Ada banyak tirai shower yang dijual di pasaran. Masing-masing memiliki motif, desain, dan bahan yang berbeda. Memang harga murah dan motif lucu adalah pertimbangan penting sebelum membeli tirai.

Tapi, jangan hanya tergiur harga murah, kamu juga harus memperhatikan kualitasnya. Tentunya, tirai shower berbeda dengan tirai biasa kamu gunakan di ruang tamu atau kamar tidur.

Selain itu, penting untuk membeli tirai shower yang berkualitas mengingat tempat penyimpanannya yang lembab dan selalu terkena air sehingga butuh tirai yang tidak mudah jamuran dan awet.

Kamu bisa sedikit menginvestasikan uangmu untuk membeli tirai shower dengan kualitas terbaik agar tidak cepat rusak.

Baca juga: Cara Menyingkirkan Laba-laba di Kamar Mandi

Tidak memiliki ruang penyimpanan

Ilustrasi wallpaper kamar mandiUNSPLASH/Andrea Davis Ilustrasi wallpaper kamar mandi

Masalah yang dihadapi banyak orang saat mendekorasi kurangnya ruang penyimpanan. Cobalah untuk menciptakan dan memaksimalkan ruang penyimpanan dengan minim furnitur agar kamar mandi tidak terlihat sempit.

Meskipun kamu berpikir bahwa wastafel yang dipasang di dinding terlihat menarik, perlu diingat bahwa ini hanya menyediakan sedikit ruang penyimpanan di atas atau di bawah wastafel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com