Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Hanya Diminum, Teh Juga Bisa Dipakai untuk Membersihkan 5 Hal ini

Kompas.com - 12/06/2021, 07:29 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber The Spruce

JAKARTA, KOMPAS.com - Teh merupakan salah satu minuman seduhan yang sangat populer dan rutin dikonsumsi oleh banyak orang.

Minuman yang berasal dari tanaman Camellia sinensis ini memiliki banyak khasiat kesehatan, mulai dari menjaga saluran pencernaan, tekanan darah, menurunkan stres, dan masih banyak lagi.

Tapi, selain dijadikan seduhan minuman yang sehat dan nikmat, manfaat teh juga beragam. Salah satunya, teh juga bisa dipakai untuk kegiatan rumah tangga, khususnya bersih-bersih.

Baca juga: Selain Kesehatan, Ini Manfaat Teh Hijau untuk Membersihkan Rumah

Dilansir dari The Spruce, Sabtu (12/6/2021), berikut ini adalah 5 hal yang bisa dimanfaatkan dari teh dalam kegiatan bersih-bersih rumah.

1. Membersihkan lantai dan furnitur kayu

Kandungan tanin yang ada pada teh hitam ternyata bisa menambah kilau pada lantai dan perabot kayu.

Ilustrasi teh, kantong teh celup.PIXABAY/CONGERDESIGN Ilustrasi teh, kantong teh celup.

Terkait caranya, kamu hanya perlu merebus beberapa kantong teh celup ke dalam air panas, lalu dinginkan.

Air hasil rebusan teh bisa kamu gunakan untuk membersihkan kotoran serta debu yang menempel pada lantai atau perabotan kayu lainnya.

Baca juga: 10 Benda yang Bisa Dibersihkan dengan Teh Celup Bekas

2. Membersihkan microwave

Daun teh bisa dipakai membersihkan microwave. Caranya, kamu hanya perlu meletakkan mangkuk berisi air dan daun teh, kemudian masukan ke dalam microwave untuk dididihkan.

Uap panas yang dihasilkan dari air rebusan teh dapat membantu menghilangkan bau pada microwave, serta menambah aroma yang segar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com