Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/12/2020, 12:01 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

 

Tanaman melati membutuhkan kelembaban, terutama saat musim panas. Oleh karena itu, mereka harus disemprot dengan air.

5. Peace lily

Lili perdamaian alias spathiphyllum wallisii adalah spesies tumbuhan hias berbunga yang berasal dari keluarga Araceae. Tanaman ini mampu menambah warna dan kesegaran pada kamar tidur.

Saat meletakkan lili perdamaian ke dalam kamar, simpan di tempat yang hangat dan siram secara teratur agar daun tetap segar.

Baca juga: Simak, 5 Ide Menggantung Tanaman Hias

6. Lavender

Lavender adalah genus tumbuhan berbunga dalam suku Lamiaceae yang tersusun atas 25-30 spesies dengan bunga berwarna ungu yang sangat memikat.

Lavender merupakan salah satu tanaman yang baik diletakkan di kamar tidur karena memiliki aroma menenangkan. Aroma yang dimiliki lavender mampu mengurangi kecemasan dan insomnia.

7. Lidah buaya

Lidah buaya merupakan salah satu tanaman super yang memiliki berbagai manfaat untuk kesehatan dan perawatan kecantikan.

Lidah buaya mampu menghilangkan bahan kimia dan polutan yang ada di udara kamar tidur. Pada malam hari, lidah buaya menghasilkan oksigen yang bisa membantu melawan insomnia dan meningkatkan kualitas tidur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com