Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ingin Rumah Tampak Mewah? Coba 7 Sentuhan Akhir Ini

JAKARTA, KOMPAS.com - Rumah merupakan tempat tinggal di mana Anda dapat beristirahat, berkumpul bersama keluarga, dan melakukan aktivitas sehari-hari.

Selain itu, rumah juga bisa menjadi tempat untuk menunjukkan selera akan gaya masing-masing orang. Untuk sebagian orang, memiliki rumah mewah merupakan selera atau bahkan impian.

Rumah mewah tidak selalu identik dengan ukuran yang besar atau dekorasi yang mahal dan unik. Dengan sentuhan akhir yang tepat, rumah sederhana pun dapat tampak lebih mewah. 

Sentuhan akhir ini tidak selalu membutuhkan biaya yang besar, tetapi dapat memberikan efek yang signifikan.

Dilansir Real Simple, Selasa (26/9/2023), berikut tujuh sentuhan akhir untuk menciptakan tampilan rumah mewah.

1. Serbet linen napkin

Serbet linen merupakan cara yang efektif untuk meningkatkan tampilan di meja makan. Meja akan langsung terlihat lebih mewah dan elegan ketika diletakkan serbet linen.

Selain itu, serbet ini ramah lingkungan dan dapat digunakan kembali.

Pilih serbet linen napkin yang sesuai dengan gaya dekorasi rumah Anda. Sebab, ada berbagai macam serbet linen yang tersedia, mulai dari warna solid hingga memiliki motif. Serta, jangan lupa untuk melipat serbet dengan cara yang menarik.

2. Handuk monogram

Menambahkan sentuhan personal dan mewah ke kamar mandi Anda dengan menggunakan handuk monogram merupakan cara yang bagus untuk dicoba.

Pilih handuk monogram yang sesuai dengan gaya dan kebutuhan Anda. Selain itu, jangan lupa untuk tetap mengedepankan bahan yang berkualitas tinggi, agar dapat bertahan lebih lama dan terasa lebih lembut.

3. Botol pompa sabun cuci piring

Botol pompa sabun cuci piring adalah salah satu perlengkapan dapur yang paling sering dilihat dan digunakan. Oleh karena itu, benda ini menjadi salah satu yang paling menonjol. 

Jika Anda mencari cara untuk meningkatkan tampilan dapur, pompa sabun yang ramping dan elegan adalah pilihan yang tepat.

Benda ini memiliki bentuk yang sederhana dan dapat disesuaikan dengan berbagai gaya dekorasi di rumah. Selain itu, Anda dapat mengurangi sampah plastik untuk gaya hidup yang lebih ramah lingkungan.

4. Tempat tisu

Tempat tisu merupakan perlengkapan yang sederhana, tetapi dapat membuat perbedaan besar dalam tampilan dan nuansa kamar mandi.

Jika Anda mencari cara untuk menambahkan sentuhan mewah ke kamar mandi Anda, tempat tisu yang menarik adalah pilihan yang tepat.

5. Kotak tisu

Kotak tisu adalah cara yang menarik untuk meningkatkan tampilan ruang di rumah Anda. Benda ini dapat mengubah barang di rumah yang terlupakan menjadi benda seni yang unik.

Kotak tisu juga dapat menambahkan sentuhan kepribadian dan gaya ke ruang di rumah Anda. Serta, dapat membantu menjaga tisu tetap bersih dan rapi karena penutup kotak tisu mudah dirawat dan dibersihkan.

6. Selimut

Selimut tidak hanya berfungsi sebagai benda yang dapat menghangatkan dan melindungi tubuh saat tidur atau saat cuaca ruangan sedang dingin. Tetapi, selimut juga dapat menambahkan estetika di kamar tidur dan terlihat bagus dan elegan.

Pilih selimut yang berkualitas tinggi dan sesuai dengan kebutuhan Anda di kamar tidur, serta sesuaikan warna dan motif sesuai gaya dan selera Anda.

7. Baki

Baki adalah alat yang serbaguna yang dapat digunakan untuk berbagai tujuan di ruang mana pun di rumah.

Baki dapat digunakan untuk menyimpan berbagai barang, mulai dari remot televisi, sabun, hingga tanaman hias. Benda juga dapat digunakan untuk menambahkan sentuhan gaya ke ruangan dan dapat terlihat lebih elegan.

https://www.kompas.com/homey/read/2023/09/26/123408276/ingin-rumah-tampak-mewah-coba-7-sentuhan-akhir-ini

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke