Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mudah, Cara Membersihkan Panci Gosong dengan Garam

JAKARTA, KOMPAS.com - Panci gosong dan berkerak bisa sulit ubrun dibersihkan. Produk pembersih pun sering kali sulit untuk membersihkan lapisan berkerak tersebut, baik di dalam panci atau mungkin melapisi bagian bawah di bagian luar.

Daripada membuang panci dan wajan gosong, ada sejumlah solusi mudah yang dapat digunakan untuk membuatnya bersih seperti baru. Beberapa di antaranya adalah dengan menggunakan garam dan baking soda atau soda kue.

Dilansir Country Living, Senin (21/11/2022), berikut cara membersihkan panci gosong dengan garam dan baking soda.

Garam dengan kristal yang lebih besar membuatnya lebih abrasif.

Gunakan potongan lemon sebagai penggosok untuk mengoleskan garam ke dalam kotoran.

Jika tidak mempunyai lemon, gunakan air panas dan sabun cuci piring, lalu gosok.

Cara membersihkan panci gosong dengan baking soda

Menurut Oconton County Cooperative Extension University of Wisconsin, AS soda kue adalah bahan pembersih yang baik karena merupakan alkali ringan, dan kotoran serta minyak tidak berdaya melawannya.

Lebih baik lagi, yang Anda butuhkan hanyalah percikan air untuk menghilangkannya. Karena alami, soda kue aman untuk anak-anak, hewan peliharaan, dan peralatan masak.


Untuk membersihkan panci dan wajan yang gosong menggunakan soda kue, taburkan soda kue dalam jumlah banyak ke dalam wajan, tambahkan air keran panas dan sabun cuci piring, dan diamkan campuran tersebut di dalam wajan selama sekitar 15 menit.

Kemudian cuci seperti biasa dan panci akan kembali bersih.

https://www.kompas.com/homey/read/2022/11/21/082100976/mudah-cara-membersihkan-panci-gosong-dengan-garam

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke