SINGAPURA, KOMPAS.com - Kuota haji Singapura bertambah atau telah dipulihkan menjadi 900 tempat untuk tahun ini.
Hal itu diungkap oleh Dewan Agama Islam Singapura (MUIS) pada Senin (9/1/2023).
Pada tahun lalu, Singapura hanya diberikan kuota haji sebanyak 407 jemaah.
Baca juga: Aksi Bejat Karyawan Restoran Singapura yang Gemar Rekam Toilet Wanita
Diberitakan Channel NewAsia (CNA), Menteri Urusan Muslim Singapura, Masagos Zulkifli, telah menandatangani perjanjian haji dengan Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi terkait kuota haji saat dia menghadiri acara "Konferensi dan Pameran Layanan Haji dan Umrah" di kerajaan Teluk itu.
Sebelum pandemi Covid-19, Singapura juga telah mendapatkan kuota haji sebanyak 900 jemaah.
“MUIS akan mengalokasikan 900 tempat haji 2023 kepada calon jemaah haji yang sudah mendaftar haji di Advance Haj Registration System (AHRS) dan mampu memenuhi syarat dan ketentuan haji 2023,” kata MUIS.
MUIS menegaskan, pengisian kuota haji Singapura 2023 ditentukan berdasarkan urutan atau posisi pendaftar dalam antrean di AHRS.
Selama beberapa hari ke depan, MUIS akan menerbitkan letter of intent kepada jemaah yang memenuhi syarat dalam sistem tersebut.
Calon jemaah harus mengonfirmasi bahwa mereka tertarik untuk dipertimbangkan untuk haji tahun ini jika ditawari tempat.
“Calon jemaah sangat dihimbau untuk membalas MUIS dalam waktu yang ditentukan,” kata pengurus.
Baca juga: Singapura Wajibkan Pemberian Libur bagi Pekerja Domestik, PRT Asal Indonesia Senang
Kouta haji Indonesia tahun 2023 juga bertambah untuk tahun ini.
Jumlahnya jauh lebih banyak daripada Singapura, yakni menjadi 221.000.
Hal ini ditandai juga dengan penandatanganan kesepakatan penyelenggaraan ibadah haji 1444 H/2023 M antara Indonesia dan Pemerintah Kerajaan Arab Saudi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.