Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Pemakaman Ratu Elizabeth Waktu Indonesia, Mulai 17.00 WIB

Kompas.com - 19/09/2022, 16:00 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

LONDON, KOMPAS.com - Jadwal pemakaman Ratu Elizabeth waktu Indonesia dimulai pada Senin (19/9/2022) pukul 17.00 WIB atau 11.00 siang waktu London.

Pemakaman Ratu Elizabeth II akan berlangsung dalam beberapa prosesi dengan jadwal yang disusun rapi.

Ratu Elizabeth II wafat pada Kamis (8/9/2022) dalam usia 96 tahun. Ia merupakan penguasa terlama Kerajaan Inggris yakni selama tujuh dekade.

Baca juga: Link Live Streaming Prosesi Pemakaman Ratu Elizabeth II

Dikutip dari kantor berita AFP, berikut adalah jadwal pemakaman kenegaraan untuk Ratu Elizabeth II. Selisih waktu Jakarta dan London adalah 6 jam.

1. 12.30 WIB

Massa menyaksikan mobil jenazah yang membawa peti mati Ratu Elizabeth II, yang dibungkus dengan Royal Standard of Scotland, melewati Mercat Cross di Edinburgh, Minggu (11/9/2022) saat melanjutkan perjalanannya ke Istana Holyroodhouse dari Balmoral.IAN FORSYTH/POOL PHOTO via AP Massa menyaksikan mobil jenazah yang membawa peti mati Ratu Elizabeth II, yang dibungkus dengan Royal Standard of Scotland, melewati Mercat Cross di Edinburgh, Minggu (11/9/2022) saat melanjutkan perjalanannya ke Istana Holyroodhouse dari Balmoral.
Upacara persemayaman secara resmi berakhir di Westminster Hall dan pintu-pintu ditutup untuk umum. Peti mati Ratu Elizabeth II selanjutnya dibawa ke Westminster Abbey di dekatnya.

2. 14.00 WIB

Pintu terbuka di Westminster Abbey untuk sekitar 2.000 tamu, termasuk para pemimpin dunia seperti Presiden AS Joe Biden dan Kaisar Jepang Naruhito.

3. Sekitar 16.35 WIB

Peti mati diangkat dari catafalque (platform yang ditinggikan) setelah disemayamkan, dan dibawa dengan kereta meriam menuju luar Pintu Utara Westminster Hall.

4. 16.44 WIB

Kereta meriam berangkat dalam prosesi singkat dari Westminster Hall ke Westminster Abbey, ditarik oleh 142 pelaut junior di Royal Navy.

5. 16.52 WIB

Kereta meriam tiba di Gerbang Barat Westminster Abbey, diikuti Raja Charles III dan keluarga Kerajaan Inggris lainnya dengan berjalan kaki. Pembawa peti selanjutnya membawanya ke biara.

Baca juga:

Cucu-cucu Ratu Elizabeth II berjaga di sekitar peti mati Ratu Elizabeth II yang terbungkus simbol Royal Standard dengan Mahkota Negara Kerajaan, di catafalque Westminster Hall, Istana Westminster, London, 17 September 2022, menjelang pemakamannya pada Senin (19/9/2022).AFP PHOTO/AARON CHOWN Cucu-cucu Ratu Elizabeth II berjaga di sekitar peti mati Ratu Elizabeth II yang terbungkus simbol Royal Standard dengan Mahkota Negara Kerajaan, di catafalque Westminster Hall, Istana Westminster, London, 17 September 2022, menjelang pemakamannya pada Senin (19/9/2022).
6. 17.00 WIB

Pemakaman Ratu Elizabeth II dimulai, dipimpin oleh Dean of Westminster yaitu David Hoyle, dan Uskup Agung Canterbury Justin Welby memberikan pidato keagamaan.

7. Sekitar 17.55 WIB

Bunyi panggilan terompet Last Post, diikuti mengheningkan cipta nasional selama dua menit.

8. Sekitar 18.00 WIB

Pemakaman kenegaraan ditutup dengan lagu kebangsaan Inggris God Save the King, dan Lament yaitu ekspresi musik kesedihan.

9. 18.15 WIB

Peti mati dibawa dengan kereta meriam menuju Wellington Arch di Hyde Park Corner dekat Istana Buckingham.

Prosesi ini diikuti oleh raja, bangsawan senior, termasuk detasemen dari angkatan bersenjata Persemakmuran yang terdiri 56 negara.

Lonceng Big Ben berbunyi di parlemen Inggris diikuti tembakan penghormatan dengan jeda satu menit.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Terkini Lainnya

ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

ICC Didesak Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Netanyahu

Global
143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

143 Negara Dukung Palestina Jadi Anggota PBB, AS dan Israel Menolak

Global
AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

AS Akui Penggunaan Senjata oleh Israel di Gaza Telah Langgar Hukum Internasional

Global
[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

[POPULER GLOBAL] Netanyahu Tanggapi Ancaman Biden | Pembicaraan Gencatan Senjata Gaza Gagal

Global
Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Saat Dokter Jantung Ladeni Warganet yang Sebut Non-Perokok sebagai Pecundang...

Global
Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Agungkan Budaya Gila Kerja, Petinggi Mesin Pencari Terbesar China Malah Blunder

Global
Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Karyawan Ini Nekat Terbang Sebentar ke Italia demi Makan Pizza, Padahal Besok Kerja

Global
Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Warga Israel Bakar Kompleks Gedung UNRWA di Yerusalem Timur

Global
100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

100.000 Orang Terpaksa Tinggalkan Rafah Gaza di Bawah Ancaman Serangan Darat Israel

Global
Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Jeda Pengiriman Senjata AS Tak Berdampak, Israel Terus Gempur Rafah

Global
Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Kontestan Israel Lolos ke Final Kontes Lagu Eurovision, Tuai Kecaman

Global
Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Selama 2024, Heatstroke di Thailand Sebabkan 61 Kematian

Global
Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Mesir Ungkap Kunci Hamas dan Israel jika Ingin Capai Kesepakatan Gencatan Senjata Gaza

Global
Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Perundingan Gencatan Senjata Gaza di Kairo Berakhir Tanpa Kesepakatan

Global
PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

PRT di Thailand Ini Ternyata Belum Pasti Akan Terima Warisan Rp 43,5 Miliar dari Majikan yang Bunuh Diri, Kok Bisa?

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com