Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rangkuman Hari Ketiga Serangan Rusia ke Ukraina, Pengepungan Kiev, Abramovich Mundur dari Chelsea, 120.000 Pengungsi

Kompas.com - 27/02/2022, 06:30 WIB
Bernadette Aderi Puspaningrum

Penulis

Sumber BBC

Pria tidak diizinkan untuk bergabung dengan mereka - mereka harus tetap tinggal untuk bertarung.

Seorang warga bernama Ana mengaku tiba di titik penyeberangan Palanca setelah lebih dari 24 jam menunggu dalam antrian di sisi perbatasan Ukraina.

Baca juga: Perang Sengit Lawan Rusia, Internet di Ukraina Timur dan Selatan Terganggu

Sanksi ekonomi tambahan ke Rusia

Langkah-langkah untuk menutup Rusia dari sistem pembayaran bank global utama, memperoleh dukungan setelah pemerintah Jerman melunakkan sikapnya.

Negara-negara termasuk Inggris telah melobi agar Rusia diblokir dari sistem Swift, yang memungkinkan untuk memindahkan uang melintasi perbatasan.

Sampai saat ini, Jerman berargumen bahwa mendepak Rusia dari Swift akan merusak ekonomi Barat secara besar-besaran dan membawa penderitaan yang meluas ke rakyat Rusia biasa, bukan pemerintah.

Namun perubahan hati Jerman membuka jalan bagi sanksi ekonomi lebih lanjut terhadap Rusia setelah invasinya ke Ukraina.

Baca juga: Dubes Ukraina Kecam Invasi Rusia Tindakan Gaya Nazi

Abramovich serahkan Chelsea

Pemilik Chelsea asal Rusia Roman Abramovich mengatakan dia "memberikan perwalian atas yayasan amal Chelsea kepengurusan dan perawatan" kepada klub.

Abramovich adalah salah satu orang terkaya Rusia dan diyakini dekat dengan Presiden Vladimir Putin. Dia turut menghadapi sanksi pribadi oleh sejumlah negara Barat atas invasi.

Belum diketahui apakah Abramovich akan dikenai sanksi sebagai bagian dari reaksi keras pemerintah Inggris terhadap Rusia.

Pemain Everton memegang bendera Ukraina sebelum pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Everton dan Manchester City di Goodison Park di Liverpool, Inggris, Sabtu, 26 Februari 2022.Jon Super Pemain Everton memegang bendera Ukraina sebelum pertandingan sepak bola Liga Inggris antara Everton dan Manchester City di Goodison Park di Liverpool, Inggris, Sabtu, 26 Februari 2022.

Kapal kargo Rusia disita

Sementara itu Perancis mencegat dan menyita sebuah kapal kargo berbendera Rusia yang diduga melanggar sanksi yang dijatuhkan karena operasi militer Rusia ke Ukraina.

Kapal “The Baltic Leader”, sedang menuju dari kota Rouen di barat laut Perancis ke St Petersburg di Rusia dengan muatan mobil baru.

Kementerian Keuangan AS mengeluarkan sanksi pemblokiran terhadap kapal tersebut, dengan mengatakan kapal itu dimiliki oleh anak perusahaan Promsvyazbank, salah satu lembaga keuangan Rusia yang terkena sanksi.

Baca juga: Presiden Ukraina: Pasukan Rusia Berhasil Dipukul Mundur dari Ibu Kota Kiev!

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com