Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jet Tempur Siluman Su-75 “Checkmate” Jadi Bintang dalam Dubai Airshow

Kompas.com - 15/11/2021, 11:29 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber 9News

DUBAI, KOMPAS.com – Pameran dirgantara dua tahunan, Dubai Airshow, di Uni Emirat Arab (UEA) resmi dibuka pada Minggu (14/11/2021) meski dunia masih diliputi pandemi Covid-19.

Pameran dirgantara akbar tersebut digelar kala industri penerbangan yang masih terpukul keras oleh pandemi Covid-19.

Tahun ini, pameran yang sedianya berlangsung selama lima hari tersebut cukup sepi karena kondisi penerbangan dan perjalanan di tengah pandemi Covid-19.

Baca juga: Spesifikasi Sekakmat, Jet Tempur Siluman Terbaru Rusia Saingan F-35

Biasanya, Boeing dan Airbus menjadi bintang pameran dan menarik perhatian dari maskapai-maskapai penerbangan yang berbasis di Teluk Arab.

Sebaliknya, hari pertama Dubai Airshow 2021 pada Minggu menarik perhatian ke perlatan pertahanan dan militer dari beberapa negara seperti Rusia dan Israel.

Di luar ruang pameran utama, jet tempur Su-75 “Checkmate” buatan Rusia menjadi bintangnya.

9News melaporkan, Su-75 “Checkmate” dipamerkan di hanggar yang dibuat khusus dengan tampilan lampu laser yang memantul dari langit-langit cermin.

Baca juga: Spesifikasi Jet Tempur Rafale Buatan Perancis yang Dilirik Indonesia

Jet dengan harga dasar 35 juta dollar AS (Rp 497 miliar) adalah pesaing bagi F-35 AS dengan harga yang lebih murah.

UEA sendiri kepincut dengan F-35 dan mencoba mendapatkannya dengan salah satu caranya menjalin hubungan diplomatik dengan Israel dalam kesepakatan yang ditengahi oleh mantan Presiden AS Donald Trump.

Namun kini, penjualan F-35 ke UEA tengah melambat di bawah Presiden AS Joe Biden.

Dalam video promosi, Su-75 “Checkmate” disimulasikan terbang menembus langit, meledakkan target di padang pasir saat musik menggelegar dan suara gemuruh menggetarkan fitur-fitur pesawat.

Baca juga: Ambisi India Punya Jet Tempur Siluman Buatan Dalam Negeri pada 2025

“Idenya lahir saat kami menggunakan semua pengalaman yang didapat Rusia selama operasinya di Suriah dan banyak fitur pesawat berasal dari situasi nyata yang kami alami,” kata CEO United Aircraft Corporation (UAC) Yuri Slyusar pada pembukaan tersebut.

Dalam perang saudara di Suriah, jet-jet tempur Rusia dikerahkan unutk mendukung pasukan Presiden Bashar al-Assad.

Su-75 “Checkmate” sendiri diharapkan memasuki tahapan produksi yang dimulai pada 2025.

Baca juga: Erdogan Jajaki Pembelian Jet Tempur F-16 dari AS

Peserta pameran

Selain itu, lebih dari 100 perusahaan AS juga berpartisipasi dalam Dubai Airshow, termasuk raksasa pertahanan Lockheed Martin dan Raytheon.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Hujan Lebat di Brasil Selatan Sebabkan 39 Orang Tewas dan 68 Orang Masih Hilang

Hujan Lebat di Brasil Selatan Sebabkan 39 Orang Tewas dan 68 Orang Masih Hilang

Global
Rangkuman Hari Ke-800 Serangan Rusia ke Ukraina: '150.000 Tentara Rusia Tewas' | Kremlin Kecam Komentar Macron

Rangkuman Hari Ke-800 Serangan Rusia ke Ukraina: "150.000 Tentara Rusia Tewas" | Kremlin Kecam Komentar Macron

Global
Hamas Sebut Delegasinya Akan ke Kairo Sabtu Ini untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Hamas Sebut Delegasinya Akan ke Kairo Sabtu Ini untuk Bahas Gencatan Senjata di Gaza

Global
[POPULER GLOBAL] Pelapor Kasus Boeing Tewas | Pria India Nikahi Ibu Mertua 

[POPULER GLOBAL] Pelapor Kasus Boeing Tewas | Pria India Nikahi Ibu Mertua 

Global
Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Saat Warga Swiss Kian Antusias Belajar Bahasa Indonesia...

Global
Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Lulus Sarjana Keuangan dan Dapat Penghargaan, Zuraini Tak Malu Jadi Pencuci Piring di Tempat Makan

Global
Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun 'Menampakkan Diri'

Bendungan di Filipina Mengering, Reruntuhan Kota Berusia 300 Tahun "Menampakkan Diri"

Global
Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Pria India Ini Jatuh Cinta kepada Ibu Mertuanya, Tak Disangka Ayah Mertuanya Beri Restu Menikah

Global
Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Perbandingan Kekuatan Militer Rusia dan Ukraina

Internasional
Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Setelah Punya Iron Dome, Israel Bangun Cyber Dome, Bagaimana Cara Kerjanya?

Global
Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Protes Pro-Palestina Menyebar di Kampus-kampus Australia, Negara Sekutu Israel Lainnya

Global
Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Apa Tuntutan Mahasiswa Pengunjuk Rasa Pro-Palestina di AS?

Internasional
Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Setelah Menyebar di AS, Protes Pro-Palestina Diikuti Mahasiswa di Meksiko

Global
Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Dilanda Perang Saudara, Warga Sudan Kini Terancam Bencana Kelaparan

Internasional
Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Rangkuman Hari Ke-799 Serangan Rusia ke Ukraina: Gempuran Rudal Rusia di 3 Wilayah | Rusia Disebut Pakai Senjata Kimia Kloropirin

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com