Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Batu Besar Longsor dan Hantam Mobil Saat Gempa Taiwan

TAIPEI, KOMPAS.com - Sebuah mobil yang melintasi jalan raya antara Su'ao dan Hualien di Taiwan tertimpa batu besar akibat gempa berkekuatan M 7,4 pada Rabu (3/4/2024).

Seperti dalam rekaman dasbor sebuah mobil yang dibagikan oleh sesama pengemudi di jalan menunjukkan beberapa batu berjatuhan dan menghantam mobil.

Sementara puing-puing lainnya terlempar ke jalan karena tanah longsor, menurut media Taiwan News pada 4 April 2024.

Pengemudi mobil yang terkena dampak tidak mengalami luka apa pun meski kendaraannya rusak parah pada bagian belakang dan ditinggalkan di jalan raya.

Dalam rekaman video, kendaraan yang merekam, serta mobil lain yang melaju di depannya, melambat dan mundur saat gempa terjadi dan bongkahan batu berjatuhan ke jalan.

Mobil di depan tetap diam setelah mundur dan berhenti. Kemudian bagian belakangnya dihantam oleh batu besar.

Menurut Taiwan News, pengemudi mobil yang hancur diantar kembali ke Kabupaten Yilan oleh seseorang yang melewati lokasi kejadian.

Sementara orang-orang di 32 kendaraan lain yang terjebak di sepanjang ruas jalan runtuhan batu berhasil diselamatkan oleh polisi, tetapi satu orang dilaporkan tewas.

Dikutip dari Mothership pada Sabtu (6/4/2024), pekerjaan perbaikan sedang berlangsung dan jalur sementara dibuka pada 6 April untuk memungkinkan lalu lintas lewat, demikian dilaporkan.

Pemerintah Taiwan meningkatkan perbaikan dan membantu jalur alternatif, seperti layanan bus antar-jemput ke daerah yang terkena dampak.

Taiwan Railway Corp mengatakan akan menambah 10 kereta komuter antara Yilan dan Hualien untuk melayani mereka yang pulang kampung untuk liburan Festival Qingming selama akhir pekan.

Langkah ini dilakukan setelah Jalan Raya Suhua tidak bisa diakses akibat rusaknya Jembatan Dacingshuei.

Sementara Kementerian Transportasi dan Komunikasi Taiwan telah memulai layanan antar-jemput transportasi laut pada 4 April antara pelabuhan di Yilan dan Hualien.

Sedangkan beberapa maskapai penerbangan telah menambahkan lebih banyak penerbangan ke wilayah tersebut.

https://www.kompas.com/global/read/2024/04/06/154103470/batu-besar-longsor-dan-hantam-mobil-saat-gempa-taiwan

Terkini Lainnya

Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Jelang Final Liga Champions dan Euro 2024, Spanyol Sita 11 Ton Kaus Sepak Bola Palsu

Global
Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Netanyahu Bersikeras Perang Gaza Tak Akan Berakhir sampai Hamas Hilang Kemampuan

Global
Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Hamas Respons Positif Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Isi Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel yang Diumumkan Biden, Terdiri 3 Fase

Global
Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Umumkan Usulan Gencatan Senjata Baru dari Israel, Biden: Sudah Waktunya Perang Gaza Berakhir

Global
[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

[POPULER GLOBAL] Pertempuran Rafah Kian Sengit | Trump Divonis Bersalah

Global
Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Mantan Jubir Iran Bergelar Doktor Calonkan Diri Maju Pilpres

Global
Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Israel: Pertempuran di Gaza Utara Berakhir

Global
Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Panzerbike, Sepeda Motor Terberat di Dunia Bermesin Tank Soviet

Global
75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

75 Tentara yang Ditawan Rusia Dikembalikan ke Ukraina

Global
Influencer Ini Dikecam Usai Tinggalkan Orang yang Diberi Tantangan Lompat ke Danau dengan Imbalan Rp 325.000

Influencer Ini Dikecam Usai Tinggalkan Orang yang Diberi Tantangan Lompat ke Danau dengan Imbalan Rp 325.000

Global
Isi Surat Pemimpin Tertinggi Iran bagi Mahasiswa Pro-Palestina di AS

Isi Surat Pemimpin Tertinggi Iran bagi Mahasiswa Pro-Palestina di AS

Global
Ahli Geologi Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Mona Lisa Dilukis, di Mana?

Ahli Geologi Klaim Pecahkan Misteri Lokasi Mona Lisa Dilukis, di Mana?

Global
Irak Eksekusi 8 Orang, Dihukum karena Terkait Terorisme

Irak Eksekusi 8 Orang, Dihukum karena Terkait Terorisme

Global
Indonesia Perlu Menghidupkan Diplomasi Preventif di Laut China Selatan

Indonesia Perlu Menghidupkan Diplomasi Preventif di Laut China Selatan

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke