Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Insiden Pengemudi Mobil Tabraki Para Pejalan Kaki di Jerman, Pelaku Rupanya Mabuk

TRIER, KOMPAS.com – Tersangka dalam "serangan mobil" yang menewaskan lima orang di trotoar kota Trier, Jerman, rupanya tengah mabuk.

Kelima orang tersebut, termasuk satu bayiberusia 9 pekan, tewas setelah seorang pria mengemudikan SUV Land Rover berwarna silver dan menabraki para pejalan kaki pada Selasa (1/12/2020).

Insiden nahas tersebut juga menyebabkan 15 orang lain mengalami luka-luka sebagaimana dilansir dari Mirror.

Jaksa penuntut umum, dalam konferensi pers Selasa malam waktu setempat, mengatakan bahwa tersangka sedang mabuk ketika melakukan aksinya.

Tidak ada indikasi motif teror dalam “serangan mobil” tersebut. Jaksa penuntut umum menambahkan tersangka tampaknya belum pernah terjerat dalam tindakan hukum sebelumnya.

Para saksi mata sebelumnya mengatakan orang-orang berteriak panik dan beberapa terlempar ke udara ketika mobil tersebut menabraki pejalan kaki di trotoar.

Wali Kota Trier Wolfram Leibe mengatakan para korban termasuk bayi berusia sembilan pekan dan seorang wanita berusia 72 tahun.

Dia mengatakan insiden tersebut merupakan hari paling hitam di Trier setelah Perang Dunia II.

Petugas kepolisian menyisir tempat kejadian perkara (TKP) untuk mencari bukti, didukung oleh polisi yang membawa senjata berat.

"Kami telah menangkap satu orang, satu kendaraan telah diamankan," kata polisi.

Pihak kepolisian menambahkan bahwa seorang tersangka berusia 51 tahun sekarang sedang diperiksa.

Liebe mengatakan kepada media N-TV bahwa orang-orang yang melihat insiden itu sangat trauma dan menggambarkan jalanan terlihat seperti setelah perang.

Liebe tampak menitikkan air matanya saat berbicara mengenai insiden nahas tersebut dan menggambarkan insiden itu sebagai amukan.

Para saksi di Trier mengatakan Range Rover berwarna silver menabrak orang secara acak.

Kendaraan tersebut melaju melalui zona pejalan kaki dengan kecepatan diperkirakan sekitar 64 kilometer per jam.

https://www.kompas.com/global/read/2020/12/02/122322870/insiden-pengemudi-mobil-tabraki-para-pejalan-kaki-di-jerman-pelaku

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke