Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Agen Intelijen AS Dikabarkan Tewas di Somalia, CIA Bungkam

MOGADISHU, KOMPAS.com - Seorang agen Badan Intelijen Pusat AS (CIA) dilaporkan tewas dalam sebuah pertempuran di Somalia beberapa hari terakhir.

Laporan itu disampaikan oleh media AS The New York Times pada Kamis (26/11/2020) tanpa merilis rincian tentang bagaimana agen itu tewas.

Agen CIA yang tewas tersebut merupakan perwira veteran Pusat Kegiatan Khusus CIA, cabang paramiliter yang menjalankan beberapa tugas badan intelijen yang paling berbahaya.

The New York Times menambahkan agen yang tewas itu adalah mantan anggota pasukan khusus SEAL Team 6.

Sementara itu, menurut CNN, agen itu meninggal karena cedera yang dideritanya selama operasi pada pekan lalu.

Di sisi lain, CIA belum berkomentar secara terbuka tentang laporan kematian agen tersebut sebagaimana dilansir dari AFP, Jumat (27/11/2020).

AS sendiri mengirim sekitar 700 tentara ke Somalia untuk melatih tentara Somalia dan melakukan serangan kontra-terorisme terhadap kelompok milisi Al-Shabaab.

Al-Shabaab ditetapkan Washington sebagai gerakan teror pada 2008. Awal bulan ini, Negeri “Uncle Sam” memasukkan Al-Shabaab ke dalam daftar hitam terornya.

Pemimpin kelompok yang berafiliasi dengan Al-Qaeda tersebut disalahkan atas serangan di Kenya yang menewaskan tiga warga AS pada Januari.

Al-Shabaab diperkirakan memiliki antara 5.000 hingga 9.000 milisi yang telah berjanji untuk menggulingkan pemerintah Somalia.

Presiden AS Donald Trump yang akan segera lengser keprabon sedang mempertimbangkan untuk menarik semua pasukan AS dari Somalia pada saat dia meninggalkan kantornya pada Januari 2021 sebagaimana dilaporkan The New York Times.

Pada awal masa jabatannya, Trump memberi Pentagon kebebasan untuk memperluas operasi militernya, termasuk serangan udara dan serangan darat, di negara Afrika yang dilanda perang.

Tetapi sebuah laporan resmi yang dirilis pada Februari mengatakan bahwa meskipun serangan udara AS terus berlanjut di Somalia, Al-Shabaab tampaknya menjadi ancaman yang berkembang yang bercita-cita untuk menyerang tanah AS.

https://www.kompas.com/global/read/2020/11/27/114523770/agen-intelijen-as-dikabarkan-tewas-di-somalia-cia-bungkam

Terkini Lainnya

Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Serangan Rusia di Sumy Ukraina Tewaskan 1 Warga Sipil, 2 Anak Luka-luka

Global
Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Otoritas Keselamatan Udara AS Selidiki Pemeriksaan Pesawat Boeing

Global
Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Kesalahan Teknis. Boeing Tunda Peluncuran Kapsul Luar Angkasanya

Global
5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

5 Teknologi Tertua di Dunia yang Masih Digunakan

Global
AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

AS, Inggris, dan Sebagian Besar Negara Uni Eropa Tak Akan Hadiri Putin

Global
Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Israel Larang Al Jazeera, Kantor Ditutup dan Siaran Dilarang

Global
Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Militer Israel Ambil Alih Kendali Penyeberangan Rafah dari Gaza ke Mesir, Ada Maksud Apa?

Global
Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Rafah, Kota Oasis di Sinai-Gaza yang Terbelah Perbatasan Kontroversial

Internasional
Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Hari Ke-12 Sidang Uang Tutup Mulut, Trump Diperingatkan Bisa Dijatuhi Hukuman Penjara

Global
Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Remaja Ini Temukan Cara Baru Buktikan Teorema Pythagoras Pakai Trigonometri, Diremehkan Para Ahli

Global
Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Dituduh Mencuri, Tentara AS Ditangkap di Rusia

Global
Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 FaseĀ 

Isi Usulan Gencatan Senjata di Gaza yang Disetujui Hamas, Mencakup 3 FaseĀ 

Global
Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Sisa-sisa Kerangka Manusia Ditemukan di Bunker Perang Dunia II

Global
Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Protes Gaza Kampus AS: Rusuh di MIT, Wisuda Sejumlah Kampus Pertimbangkan Keamanan

Global
Warga Kuba Terpikat Jadi Tentara Rusia karena Gaji Besar dan Paspor

Warga Kuba Terpikat Jadi Tentara Rusia karena Gaji Besar dan Paspor

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke